Minggu, 01 Januari 2017

Setiap Hari Bersama Yesus Bapaku - Januari 2017

SETIAP HARI BERSAMA YESUS BAPAKU
The Year of Encountering Christ in His Word
Januari 2017

Selasa, 31Jan17
Balikpapan

MENGAKU
Imamat 5:5 (TB) 
Jadi apabila ia bersalah dalam salah satu perkara itu, haruslah ia mengakui dosa yang telah diperbuatnya itu,

Walaupun Allah maha tahu, Allah tetap memerintahkan bangsa Israel utk mengakui kesalahannya dan bertobat kalau mereka melakukan kesalahan. Allah sedang melatih bangsa Israel utk memiliki sikap hati yg benar di hadapanNya, yaitu kerendahan hati.

Tidak ada mans yg sempurna yg dpt luput dari kesalahan, semua mans pasti pernah berbuat salah. Yang membedakan adalah ada org yg jatuh dalam dosa kemudian bertobat dan bangkit lagi tetapi ada juga org yg jatuh dlm dosa lalu menikmati hidup dlm dosa. Ada perbedaan antara org yg terjatuh ke dlm selokan dan org yg hidup menikmati dalam selokan.

Apabila kita jatuh dlm dosa, Tuhan mengajarkan utk kita mengakui dosa lalu bertobat dan jangan lagi berbuat dosa.

1 Yohanes 1:9 (TB) 
Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan.

1 John 3:9 (BIS)
9 Orang yang sudah menjadi Anak Allah, tidak terus-menerus berbuat dosa, sebab sifat Allah sendiri ada padanya. Dan karena Allah itu Bapanya, maka ia tidak dapat terus-menerus berbuat dosa.

------------------------
Senin, 30Jan17
Balikpapan

KOMUNITAS
2 Timotius 2:22 (TB) 
Sebab itu jauhilah nafsu orang muda, kejarlah keadilan, kesetiaan, kasih dan damai bersama-sama dengan mereka yang berseru kepada Tuhan dengan hati yang murni.

2 Timothy 2:22 (BIS)
22 Jauhilah kesenangan-kesenangan orang muda. Berusahalah untuk hidup menurut kemauan Allah, setia pada ajaran-Nya dan mengasihi sesama, serta mempunyai ketentraman hati. Hiduplah demikian bersama mereka yang berseru meminta pertolongan kepada Tuhan dengan hati yang murni.

Komunitas rohani yg sehat adalah komunitas yg berseru kpd Tuhan dengan hati nurani yg murni, motivasi utamanya hanyalah Tuhan Yesus, tidak ada agenda lainnya. Komunitas rohani yg seperti inilah yg dpt membantu kita menjauhi dosa dan mengalami pertumbuhan dalam kehidupan rohani kita.

Ada banyak komunitas yg kita ikuti dalam hidup ini, salah satunya haruslah komunitas rohani yg sehat. Connect Group (CG) adalah komunitas rohani yg sehat.

--------
KONSEKUENSI
Leviticus 1:4 (NLT Study Bible Text,)
4 Lay your hand on the animal’s head, and the Lord will accept its death in your place to purify you, making you right with him.

Life Application Study Bible :
Israel was not the only nation to sacrifice animals. Many other religions did it as well to try to please their gods. Some cultures even included human sacrifice, which was strictly forbidden by God. However, the meaning of Israel’s animal sacrifices was clearly different from that of their pagan neighbors’ sacrifices. The Israelites sacrificed animals, not just to appease God’s wrath, but as a substitute for the punishment they deserved for their sins. A sacrifice showed faith in God and commitment to his laws. Most important, this system foreshadowed the day when the Lamb of God (Jesus Christ) would die and conquer sin once and for all.

Dosa selalu ada konsekuensinya krn itu lebih baik dijauhi. Bagaimana caranya ?

Mazmur 119:9-11 (TB)
9 Dengan apakah seorang muda mempertahankan kelakuannya bersih? Dengan menjaganya sesuai dengan firman-Mu.
10 Dengan segenap hatiku aku mencari Engkau, janganlah biarkan aku menyimpang dari perintah-perintah-Mu.
11 Dalam hatiku aku menyimpan janji-Mu, supaya aku jangan berdosa terhadap Engkau.

Firman Tuhan menjauhkan kita dari dosa, dosa menjauhkan kita dari Firman Tuhan.

---------------------------
Minggu, 29Jan17
Balikpapan

PERCAYA ITU KEPUTUSAN HATI
Keluaran 40:36-37 (TB)
36 Apabila awan itu naik dari atas Kemah Suci, berangkatlah orang Israel dari setiap tempat mereka berkemah.
37 Tetapi jika awan itu tidak naik, maka mereka pun tidak berangkat sampai hari awan itu naik.

Penyertaan Allah dalam hidup bangsa Israel begitu nyata, mereka bisa melihatnya dengan jelas. Namun demikian mereka gagal mempercayai Allah dalam hidup mereka.

Ibrani 3:17-19 (TB)
17 Dan siapakah yang Ia murkai empat puluh tahun lamanya? Bukankah mereka yang berbuat dosa dan yang mayatnya bergelimpangan di padang gurun?
18 Dan siapakah yang telah Ia sumpahi, bahwa mereka takkan masuk ke tempat perhentian-Nya? Bukankah mereka yang tidak taat?
19 Demikianlah kita lihat, bahwa mereka tidak dapat masuk oleh karena ketidakpercayaan mereka.

Iman percaya dalam Alkitab mengandung unsur2 sbb :
- Percaya dan menerima bahwa Allah itu ada & benar,
- Mengandalkan/mempercayakan diri kpd Allah
- Setia kpd Allah , dan
- Taat kpd Allah.

Bangsa Israel melihat dengan mata jasmani mereka akan kehadiran Allah dalam kehidupan mereka sehari2, mereka percaya bhw Allah itu benar2 ada namun mereka gagal utk mempercayakan diri, setia & taat kpd Allah.

Iman percaya kpd Allah adalah sebuah keputusan hati.
Daud ketika terpojok dan sepertinya tidak ada jalan keluar, Daud tdk protes atau marah kpd Allah tetapi sebaliknya Daud memutuskan utk hatinya PERCAYA kpd Allahnya.

1 Samuel 30:6 (TB) 
Dan Daud sangat terjepit, karena rakyat mengatakan hendak melempari dia dengan batu. Seluruh rakyat itu telah pedih hati, masing-masing karena anaknya laki-laki dan perempuan. Tetapi Daud menguatkan kepercayaannya kepada TUHAN, Allahnya.

Allah ingin kita mempercayaiNya dengan segenap hati.

Yesaya 26:3-4 (TB)
3 Yang hatinya teguh Kaujagai dengan damai sejahtera, sebab kepada-Mulah ia percaya.
4 Percayalah kepada TUHAN selama-lamanya, sebab TUHAN ALLAH adalah gunung batu yang kekal.

Utk percaya kepada Allah dibutuhkan keputusan hati & latihan secara terus menerus selama kita hidup.

------------------------
Sabtu, 28Jan17
Balikpapan
Happy Chinese New Year

MASA KITA HIDUP
Kisah Para Rasul 13:36 (TB) 
Sebab Daud melakukan kehendak Allah pada zamannya, lalu ia mangkat dan dibaringkan di samping nenek moyangnya, dan ia memang diserahkan kepada kebinasaan.

Daud adalah sosok pribadi yg mau melakukan kehendak Allah pada jamannya. Disetiap jaman atau generasi, Allah selalu mencari orang2 yg mau melakukan kehendakNya. Allah mencari orang yg MAU bukan orang yg MAMPU krn Allah sendiri yg akan memperlengkapinya dgn kekuatanNya.

2 Tawarikh 16:9 (TB) 
Karena mata TUHAN menjelajah seluruh bumi untuk melimpahkan kekuatan-Nya kepada mereka yang bersungguh hati terhadap Dia.

Ketika seseorang tidak mau melakukan kehendak Allah pada jamannya, selalu akan ada orang lain yang akan menggantikannya. Allah tidak pernah kehabisan orang2 yg bersedia melakukan kehendakNya.

Roma 11:3-4 (TB)
3 "Tuhan, nabi-nabi-Mu telah mereka bunuh, mezbah-mezbah-Mu telah mereka runtuhkan; hanya aku seorang dirilah yang masih hidup dan mereka ingin mencabut nyawaku."
4 Tetapi bagaimanakah firman Allah kepadanya? "Aku masih meninggalkan tujuh ribu orang bagi-Ku, yang tidak pernah sujud menyembah Baal."

Mans diciptakan dgn design awal utk melakukan kehendak Allah Sang Penciptanya. Jadi melakukan kehendak Allah bukanlah sebuah pilihan tetapi itulah yg terbaik bagi kita mans ciptaanNya. Ingatlah selalu bahwa bukan Allah yg butuh kita tetapi kitalah yg sangat membutuhkanNya.

Marilah kita dengan senang hati mau bersedia melakukan kehendak Allah pada jaman atau masa kita hidup.

----------
PILIHAN TERBAIK
Keluaran 34:8-9 (TB)
8 Segeralah Musa berlutut ke tanah, lalu sujud menyembah
9 serta berkata: "Jika aku telah mendapat kasih karunia di hadapan-Mu, ya Tuhan, berjalanlah kiranya Tuhan di tengah-tengah kami; sekalipun bangsa ini suatu bangsa yang tegar tengkuk, tetapi ampunilah kesalahan dan dosa kami; ambillah kami menjadi milik-Mu."

Musa mengajukan permintaan yg terbaik bagi Israel krn Musa tahu betul motivasi Allah membebaskan Israel dari Mesir. Allah membebaskan Israel dari perbudakan Mesir bukan supaya Israel menjadi budaknya Allah, tetapi spy Israel benar2 menjadi bangsa yg merdeka. Ini semua Allah lakukan krn kasihNya kpd umat pilihannya ini.

Keluaran 33:1-3 (TB)
1 Berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Pergilah, berjalanlah dari sini, engkau dan bangsa itu yang telah kaupimpin keluar dari tanah Mesir, ke negeri yang telah Kujanjikan dengan sumpah kepada Abraham, Ishak dan Yakub, demikian: Kepada keturunanmulah akan Kuberikan negeri itu —
2 Aku akan mengutus seorang malaikat berjalan di depanmu dan akan menghalau orang Kanaan, orang Amori, orang Het, orang Feris, orang Hewi dan orang Yebus --
3 yakni ke suatu negeri yang berlimpah-limpah susu dan madu. Sebab Aku tidak akan berjalan di tengah-tengahmu, karena engkau ini bangsa yang tegar tengkuk, supaya Aku jangan membinasakan engkau di jalan."

Perjalanan bangsa Israel di padang gurun tdklah mudah, penuh dengan tantangan dan mara bahaya krn itu Musa sbg pemimpin meminta yg terbaik bagi bangsa Israel yaitu agar Allah :
- Mau berjalan di tengah2 bangsa Israel,
- Mau mengampuni dosa2 bangsa Israel,
- Mau menjadikan Israel menjadi milik kepunyaanNya sendiri.

Musa mengetahui dan menyadari bhw bangsa Israel akan aman bersama Allah yg hidup yg mengasihi mereka dan yg berkuasa penuh. Namun demikian, konsekuensi menjadi milik kepunyaan Allah berarti menyerahkan kehidupan mereka sepenuhnya kpd Allah, hidup melakukan kehendak Allah bukan kehendak diri mereka sendiri lagi.

Keluaran 34:11 (TB) 
Tetapi engkau, BERPEGANGLAH PADA YANG KUPERINTAHKAN KEPADAMU PADA HARI INI. Lihat, Aku akan menghalau dari depanmu orang Amori, orang Kanaan, orang Het, orang Feris, orang Hewi dan orang Yebus.

Kisah pembebasan bangsa Israel dari Mesir menggambarkan kehidupan kita yg dibebaskan dari ikatan perbudakan dosa oleh penebusan Tuhan Yesus di kayu salib krn kasihNya kpd kita. Setelah kita merdeka dari ikatan perbudakan dosa, kita menjadi pribadi2 yg merdeka. Kita dibebaskan dari dosa bukan spy kita menjadi budaknya Allah. Kita bebas memilih apakah kita mau mengikut Tuhan Yesus dan menjadi milik kepunyaanNya atau kita mau berjalan sesuai kehendak hati kita. Belajar dari Musa dan bangsa Israel, pilihan yg terbaik adalah menjadi miliki pribadi kepunyaan Allah yg sangat mengasihi kita.

--------------------------
Jumat, 27Jan17
Balikpapan

KETETAPAN HATI
Keluaran 32:1-4 (TB)
1 Ketika bangsa itu melihat, bahwa Musa mengundur-undurkan turun dari gunung itu, maka berkumpullah mereka mengerumuni Harun dan berkata kepadanya: "Mari, buatlah untuk kami allah, yang akan berjalan di depan kami sebab Musa ini, orang yang telah memimpin kami keluar dari tanah Mesir — kami tidak tahu apa yang telah terjadi dengan dia."
2 Lalu berkatalah Harun kepada mereka: "Tanggalkanlah anting-anting emas yang ada pada telinga isterimu, anakmu laki-laki dan perempuan, dan bawalah semuanya kepadaku."
3 Lalu seluruh bangsa itu menanggalkan anting-anting emas yang ada pada telinga mereka dan membawanya kepada Harun.
4 Diterimanyalah itu dari tangan mereka, dibentuknya dengan pahat, dan dibuatnyalah dari padanya anak lembu tuangan. Kemudian berkatalah mereka: "Hai Israel, inilah Allahmu, yang telah menuntun engkau keluar dari tanah Mesir!" 

Berdiri sendirian melawan arus itu tdk mudah, itulah yg dialami Harun. Harun dibesarkan dengan pengetahuan dan pengalaman hidup bersama Allah yg hidup, bahkan dia bersama2 dgn Musa menyaksikan kuasa Allah dinyatakan dg dahsyatnya, namun semuanya ini runtuh ketika menghadapi desakan arus orang banyak yg menghendaki agar Harun membuat allah yang lainnya bagi mereka.

Pengetahuan dan pengalaman hidup bersama Allah haruslah ditunjang dengan KETETAPAN HATI utk tetap berdiri di atas kebenaran Firman Allah apapun juga yg terjadi dlm hidup ini, sekalipun harus melawan arus kehidupan yg ada.

KETETAPAN HATI adalah keputusan hati kita utk menghadapi setiap resiko kehidupan yg akan terjadi akibat sebuah keputusan yg kita ambil. Keputusuan utk mengikut Tuhan Yesus membutuhkan KETETAPAN HATI yg kuat agar tidak terbawa arus yg ada.

Galatia 5:1 (TB) 
Supaya kita sungguh-sungguh merdeka, Kristus telah memerdekakan kita. Karena itu BERDIRILAH TEGUH dan JANGAN MAU LAGI dikenakan kuk perhambaan.

--------------------------
Kamis, 26Jan17
Balikpapan

TUBUHKU BAIT ALLAH
1 Korintus 6:19-20 (TB)
19 Atau tidak tahukah kamu, bahwa tubuhmu adalah bait Roh Kudus yang diam di dalam kamu, Roh Kudus yang kamu peroleh dari Allah, — dan bahwa kamu bukan milik kamu sendiri?
20 Sebab kamu telah dibeli dan harganya telah lunas dibayar: Karena itu muliakanlah Allah dengan tubuhmu!

1 Korintus 3:16-17 (TB)
16 Tidak tahukah kamu, bahwa kamu adalah bait Allah dan bahwa Roh Allah diam di dalam kamu? 
17 Jika ada orang yang membinasakan bait Allah, maka Allah akan membinasakan dia. Sebab bait Allah adalah kudus dan bait Allah itu ialah kamu.

2 Korintus 6:16 (TB) 
Apakah hubungan bait Allah dengan berhala? Karena kita adalah bait dari Allah yang hidup menurut firman Allah ini: "Aku akan diam bersama-sama dengan mereka dan hidup di tengah-tengah mereka, dan Aku akan menjadi Allah mereka, dan mereka akan menjadi umat-Ku. 

Malam ini Roh Kudus berbicara di hatiku :
Tubuhku ini Bait Allah, tempat Allah berdiam, milik kepunyaan Allah, krn itu saya perintahkan dalam nama Tuhan Yesus Sang Pemilik tubuh ini semua sakit penyakit keluar dari tubuhku ini. Dalam nama Tuhan Yesus tubuhku sehat dan tidak sakit sedikirpun krn ada Allah yg tinggal dalam tubuhku ini. Nanti kalau waktunya aku pulang ke rumah Bapa, aku akan pulang dalam kondisi sehat bukan krn penyakit. Aku mau hidup memuliakan Allah dengan tubuhku ini.
Amien.

--------
PENAWARAN TERBATAS
Pada suatu waktu mans akan sampai pada suatu titik kesadaran hidupnya akan adanya konsekuensi dosa yg begitu menakutkan utk di hadapi. Mans harus mempertanggungjawabkan perbuatan dosanya sendiri dan tidak akan ada seorg mans pun yg akan sanggup menghadapi konsekuensi dosa yg begitu mengerikan, kematian yg mengerikan.

2 Korintus 1:10 (TB) 
Dari kematian yang begitu ngeri Ia telah dan akan menyelamatkan kami: kepada-Nya kami menaruh pengharapan kami, bahwa Ia akan menyelamatkan kami lagi,

Puji Tuhan, Tuhan Yesus sangat mengasihi mans, Tuhan berinisiatif menyelamatkan mans dari kematian akibat dosa yg begitu mengerikan. Tuhan Yesus menawarkan PENGAMPUNAN DOSA kepada semua orang.

Lukas 24:46-47 (TB)
46 Kata-Nya kepada mereka: "Ada tertulis demikian: Mesias harus menderita dan bangkit dari antara orang mati pada hari yang ketiga,
47 dan lagi: dalam nama-Nya berita tentang pertobatan dan pengampunan dosa harus disampaikan kepada segala bangsa, mulai dari Yerusalem.

Kisah Para Rasul 2:38 (TB) 
Jawab Petrus kepada mereka: "Bertobatlah dan hendaklah kamu masing-masing memberi dirimu dibaptis dalam nama Yesus Kristus untuk pengampunan dosamu, maka kamu akan menerima karunia Roh Kudus.

Penawaran pengampunan dosa ini bersifat TERBATAS, artinya hanya ditawarkan pada saat kita masih hidup saja.

----------
HATI2 TERSESAT
Exo 29:45 — Exo 29:46 (AMPC)
45 And I will dwell among the Israelites and be their God.
46 And they shall know [from PERSONAL EXPERIENCE] that I am the Lord their God, Who brought them forth out of the land of Egypt that I might dwell among them; I am the Lord their God.

ALLAH ingin bangsa Israel mengenal Allah secara pribadi bukan dari kata orang. Pengalaman mengenal Allah secara pribadi inilah yg akan membuat kepercayaan bangsa Israel kpd Allahnya tidak akan mudah tergoyahkan & disesatkan di tengah2 pengaruh bangsa2 lainnya yg tdk mengenal Allah yg hidup.

Pesan yang sama Allah juga sampaikan kpd kita semua melalui Rasul Petrus, agar kita peduli dan mau bertumbuh dalam pengenalan akan Tuhan & Juruselamat kita Yesus Kristus supaya iman kita semakin teguh dan tdk mudah disesatkan.

2 Petrus 3:17-18 (TB)
17 Tetapi kamu, saudara-saudaraku yang kekasih, kamu telah mengetahui hal ini sebelumnya. Karena itu waspadalah, supaya kamu jangan terseret ke dalam kesesatan orang-orang yang tak mengenal hukum, dan jangan kehilangan peganganmu yang teguh.
18 Tetapi bertumbuhlah dalam kasih karunia dan dalam pengenalan akan Tuhan dan Juruselamat kita, Yesus Kristus. Bagi-Nya kemuliaan, sekarang dan sampai selama-lamanya.

Akhir jaman ini iblis bekerja lebih giat lagi utk menyesatkan semua org termasuk anak2 Tuhan, krn itu marilah kita mengambil keputusan utk mau bertumbuh dalam pengenalan akan Allah spy kita tdk mudah disesatkan.

PENGENALAN = PENGETAHUAN + PENGALAMAN

PENGENALAN akan Allah dibangun dari PENGETAHUAN & PENGALAMAN hidup bersama Allah secara pribadi.
PENGETAHUAN akan Allah didapat melalui kebenaran FirmanNya yg kita baca dan cintai setiap harinya. Sedangkan PENGALAMAN hidup bersama Allah didapatkan melalui kerendahan hati kita utk mau menghidupi/melakukan/mentaati kebenaran Firman Tuhan yg kita baca & cintai setiap harinya dengan tuntunan Roh Allah yg ada dlm hati kita.

Hidup ini adalah sebuah perjalanan, perjalanan menuju ke rumah Bapa di surga. HATI2 TERSESAT dalam perjalanan hidup ini krn ada banyak jalan dan godaan hidup yg dpt menyesatkan kita. Kunci utama agar kita tdk tergoda & tersesat dalam perjalanan hidup ini adalah MENGENAL ALLAH SECARA PRIBADI.

-----------------------
Rabu, 25Jan17
Balikpapan

AKU AKAN DIAM DI TENGAH2 MEREKA
Keluaran 25:8 (TB) 
Dan mereka harus membuat tempat kudus bagi-Ku, supaya Aku akan diam di tengah-tengah mereka.

Allah kita bukan Allah yg suka ada jarak dengan umatNya, DIA Allah yg suka tinggal di tengah2 umatNya, menjalin hubungan yg akrab dgn umatNya. Dari awal penciptaan Allah suka bergaul akrab dengan umatNya, ini terlihat dari Adam & Hawa mengenal betul bunyi langkah kaki Tuhan Allah yg sdg berjalan2 di Taman Eden.

Kejadian 3:8 (TB) 
Ketika mereka mendengar bunyi langkah TUHAN Allah, yang berjalan-jalan dalam taman itu pada waktu hari sejuk, bersembunyilah manusia dan isterinya itu terhadap TUHAN Allah di antara pohon-pohonan dalam taman.

Allah menghendaki suatu hubungan yg akrab dengan umatNya dengan menyatakan hubungan ini sbg hubungan Bapa dan anak.

Yohanes 1:12 (TB) 
Tetapi semua orang yang menerima-Nya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam nama-Nya;

Bukan hanya itu bahkan Roh Allah tinggal dalam hati kita, suatu hubungan yg tak dapat dipisahkan.

Galatia 4:6 (TB) 
Dan karena kamu adalah anak, maka Allah telah menyuruh Roh Anak-Nya ke dalam hati kita, yang berseru: "ya Abba, ya Bapa!"

Suatu hari nanti kita anak2Nya akan tinggal bersama2 dengan Allah, berhadapan muka dengan muka.

Wahyu 21:3 (TB) 
Lalu aku mendengar suara yang nyaring dari takhta itu berkata: "Lihatlah, kemah Allah ada di tengah-tengah manusia dan Ia akan diam bersama-sama dengan mereka. Mereka akan menjadi umat-Nya dan Ia akan menjadi Allah mereka. 

Allah selalu rindu utk menjalin hubungan yg akrab dengan anak2Nya. Mari kita responi kerinduan Allah ini dengan membuka hati utk selalu bergaul akrab dg Roh Allah dan FirmanNya setiap saat.

----------
KEBUGARAN ROHANI
1 Timothy 4:8 (BIS)
8 Latihan jasmani sedikit saja gunanya, tetapi latihan rohani berguna dalam segala hal, sebab mengandung janji untuk hidup pada masa kini dan masa yang akan datang.

Jasmani & rohani sama2 perlu dilatih, khususnya rohani haruslah menjadi perhatian utama hidup kita. Dikatakan sedikit saja gunanya krn jasmani yg terlatih hanya utk memenuhi kebutuhan kehidupan kita yg sementara ini saja di dunia sdgkan kerohanian yg terlatih dgn baik dikatakan berguna dalam segala hal krn bermanfaat baik utk kehidupan saat ini maupun kehidupan selanjutnya. Kerohanian yg terlatih akan membentuk karakter kita menjadi lebih baik.

Mans cenderung hanya memperhatikan kebugaran jasmani saja, tanpa disadari kondisi rohaninya dalam keadaan kritis. Kebugaran rohani haruslah mendpt perhatian lebih daripada kita memperhatikan kebugaran jasmani ini, jangan hanya sekedarnya saja krn rusaknya kerohanian akan berdampak lebih parah dalam kehidupan mans.

Bangun kebugaran rohani kita dengan membaca Alkitab setiap hari, menjalin komunikasi yg akrab dgn Allah baik melalui doa dgn waktu2 tertentu ataupun dalam aktivitas sehari2 dan juga libatkan diri kita pada komunitas rohani yg sehat yg dpt mendukung pertumbuhan iman kita.

---------------------------
Selasa, 24Jan17
Balikpapan

KOMPROMI
Keluaran 23:32 (TB) 
Janganlah mengadakan perjanjian dengan mereka ataupun dengan allah mereka.

Bangsa Israel dikelilingi bangsa2 yg memilih menciptakan allah bagi diri mereka sendiri, bangsa2 yg menyembah allah2 lain selain Allah yg hidup.

Bangsa di luar Israel memiliki kesadaran adanya kuasa yg lebih besar dalam kehidupan ini dan banyak yg mendefinisikannya sesuai kehendaknya sendiri maka munculah berbagai macam agama dan keyakinan yg diturunkan turun temurun dari generasi ke generasi berikutnya. Mereka beranggapan bahwa allah yg mereka ciptakan berdasarkan imaginasi mereka sendiri akan mampu melindungi, menyertai serta memberi keselamatan bagi hidup mereka. Agama atau keyakinan menjadi sebuah usaha mans utk dapat diselamatkan.

Bangsa Israel menyembah Allah yg hidup, Allah yg menciptakan mereka bukan allah yg diciptkan krn imaginasi mans, Allah yg berinisiatif utk menyelamatkan mereka, Allah yg berkuasa dan menyatakan kuasaNya baik atas kehidupan maupun alam semesta.

Mazmur 104:24 (TB) 
Betapa banyak perbuatan-Mu, ya TUHAN, sekaliannya Kaujadikan dengan kebijaksanaan, bumi penuh dengan ciptaan-Mu.

Allah memberi peringatan keras kpd bangsa Israel utk tdk kompromi dengan allah2 lain di dunia ini. Demikian juga Allah mengingatkan kita semua spy tdk kompromi dengan illah2 jaman ini.

Di jaman yg semakin modern ini semakin banyak illah2 lain bukan hanya sekedar patung2 berhala. Siapakah yg dpt dianggap sebagai illah jaman ini ? Yaitu segala sesuatu atau pribadi yg menempati posisi paling utama di hati ini. Semua keputusan hidup & gaya hidup kita berdasarkan pertimbangan dari sesuatu atau pribadi tsb. Sesuatu atau pribadi itu bisa dlm wujud mans, posisi ataupun harta benda yg sangat kita kasihi.

Tuhan ingin kita tdk kompromi dengan illah2 tsb, yaitu dengan menjadikan Yesus sbg satu2nya Tuhan yg memerintah di hati ini. Menjadikan FirmanNya satu2nya pedoman penuntun hidup kita. Menyelaraskan gaya hidup kita sesuai dengan FirmanNya. Setiap keputusan yg kita ambil dasarnya haruslah kebenaran FirmanNya.

1 Petrus 3:15a (TB) 
Tetapi kuduskanlah Kristus di dalam hatimu sebagai Tuhan!

Tundukan hati ini pada kebenaran Firman Tuhan, bukan sebaliknya atau pada hal2 yg lain.
Hiduplah bergaul akrab dan berjalan sesuai pimpinan Roh Allah melalui kebenaran FirmanNya.
Baca, cintai & hidupi Alkitab kita setiap hari dan libatkan Roh Kudus yg ada dlm diri kita setiap saat.

Kebenaran Firman Allah haruslah mendominasi pikiran & hati spy kita tdk jatuh dalam kompromi akan dosa.

------------------------
Senin, 23Jan17
Balikpapan

KEBEBASAN MEMILIH
Exodus 20:20 (TB)
20 Tetapi Musa berkata kepada bangsa itu: "Janganlah takut, sebab Allah telah datang dengan maksud untuk mencoba kamu dan dengan maksud supaya takut akan Dia ada padamu, agar kamu jangan berbuat dosa."

Exodus 20:20 (MSG)
20 Moses spoke to the people: "Don't be afraid. God has come to test you and instill a deep and reverent awe within you so that you won't sin."

Kedahsyatan Allah hadir dan dapat dilihat dengan jelas oleh bangsa Israel, tujuannya bukan utk pamer tetapi utk menyadarkan bangsa Israel bahwa hidup bersama Allah yg dahsyat dan mengasihi mereka itulah yg terbaik bagi mereka daripada hidup dalam dosa yg hanya akan menghancurkan kehidupan mereka.

Dalam hidup ini kita diperhadapkan pada 2 pilihan dan sebenarnya menentukan pilihan diantara keduanya tdklah sulit krn tdk sebanding. Pilihan yg pertama adalah hidup bersama Allah yg dgn kedahsyatan dan kasihNya akan menuntun kita kpd kehidupan yg lebih baik dan pilihan yg kedua adalah hidup diluar Allah yg sdh pasti kita akan bertemu dgn iblis yg hanya akan menghancurkan kehidupan kita.

Allah memberikan kebebasan memilih dalam hidup kita, apakah kita memilih hidup bersamaNya atau hidup di luar Allah. Pilihlah yg terbaik sebelum terlambat dan kita tdk dpt memilih lagi.

--------
FOLLOW HIM
Exodus 20:20
Moses said to the people, “Do not be afraid. God has come to test you, so that the fear of God will be with you to keep you from sinning.”

LASB :
Throughout the Bible we find this phrase, “Do not be afraid.” God wasn’t trying to scare the people. He was showing his mighty power so the Israelites would know he was the true God and would therefore obey him. If they would do this, he would make his power available to them. God wants us to follow him out of love rather than fear. To overcome fear, we must think more about his love. First John 4:18 says, “Perfect love drives out fear.”

---------------------------
Minggu, 22Jan17
Balikpapan

KELUARKAN MESIR DARI HATI
Keluaran 16:2-3 (TB)
2 Di padang gurun itu bersungut-sungutlah segenap jemaah Israel kepada Musa dan Harun;
3 dan berkata kepada mereka: "Ah, kalau kami mati tadinya di tanah Mesir oleh tangan TUHAN ketika kami duduk menghadapi kuali berisi daging dan makan roti sampai kenyang! Sebab kamu membawa kami keluar ke padang gurun ini untuk membunuh seluruh jemaah ini dengan kelaparan."

Bangsa Israel secara phisik sudah keluar dari Mesir tetapi rupanya Mesir belum keluar dari hati bangsa Israel. Ketika menghadapi tantangan di padang gurun, bangsa Israel lebih memilih utk bersungut-sungut daripada datang kpd Allah.

Dibutuhkan respon hati yg benar dlm menghadapi kehidupan ini. Respon hati yg benar adalah mempercayai Allah lebih dari realitas hidup ini.

Ibrani 3:16, 19 (TB)
16 siapakah mereka yang membangkitkan amarah Allah, sekalipun mereka mendengar suara-Nya? Bukankah mereka semua yang keluar dari Mesir di bawah pimpinan Musa?
19 Demikianlah kita lihat, bahwa mereka tidak dapat masuk oleh karena KETIDAKPERCAYAAN mereka.

Keluarkan Mesir dari hati ini, jangan mengeluh tetapi hadapi dengan sikap hati yg PERCAYA PENUH KEPADA ALLAH, inilah respon hati yg Allah mau ketika kita menghadapi tantangan hidup ini.

Jalani & hadapi hidup ini serta katakan dengan iman :
"Aku PERCAYA ALLAH yang pegang kendali, semua akan baik2 saja".

--------
PROSES MENJADI UMAT KEPUNYAAN ALLAH
Mengapa sepertinya Tuhan membiarkan atau mengijinkan anak2Nya menghadapi proses kehidupan? Saya sangat percaya Allah ijinkan proses kehidupan pasti ada tujuan yg baik buat diri kita sendiri.

Ayat2 di bawah ini menunjukkan tujuan Allah mengijinkan adanya proses kehidupan :

Ulangan 8:2-5 (TB)
2 Ingatlah kepada seluruh perjalanan yang kaulakukan atas kehendak TUHAN, Allahmu, di padang gurun selama empat puluh tahun ini dengan maksud merendahkan hatimu dan mencobai engkau untuk mengetahui apa yang ada dalam hatimu, yakni, apakah engkau berpegang pada perintah-Nya atau tidak.
3 Jadi Ia merendahkan hatimu, membiarkan engkau lapar dan memberi engkau makan manna, yang tidak kaukenal dan yang juga tidak dikenal oleh nenek moyangmu, untuk membuat engkau mengerti, bahwa manusia hidup bukan dari roti saja, tetapi manusia hidup dari segala yang diucapkan TUHAN. 
4 Pakaianmu tidaklah menjadi buruk di tubuhmu dan kakimu tidaklah menjadi bengkak selama empat puluh tahun ini.
5 Maka haruslah engkau insaf, bahwa TUHAN, Allahmu, mengajari engkau seperti seseorang mengajari anaknya.

1 Petrus 1:5-9 (TB)
5 Yaitu kamu, yang dipelihara dalam kekuatan Allah karena imanmu sementara kamu menantikan keselamatan yang telah tersedia untuk dinyatakan pada zaman akhir.
6 Bergembiralah akan hal itu, sekalipun sekarang ini kamu seketika harus berdukacita oleh berbagai-bagai pencobaan.
7 Maksud semuanya itu ialah untuk membuktikan kemurnian imanmu — yang jauh lebih tinggi nilainya dari pada emas yang fana, yang diuji kemurniannya dengan api — sehingga kamu memperoleh puji-pujian dan kemuliaan dan kehormatan pada hari Yesus Kristus menyatakan diri-Nya.
8 Sekalipun kamu belum pernah melihat Dia, namun kamu mengasihi-Nya. Kamu percaya kepada Dia, sekalipun kamu sekarang tidak melihat-Nya. Kamu bergembira karena sukacita yang mulia dan yang tidak terkatakan,
9 karena kamu telah mencapai tujuan imanmu, yaitu keselamatan jiwamu.

Hidup ini adalah proses dan Allah telah memperlengkapi kita utk menghadapinya, kita tdk sendirian ada Allah yg selalu beserta dengan kita. Ada Roh Allah yg diam dlm hati kita, ada Alkitab Firman Allah sbg buku manual hidup ini dan juga ada komunitas rohani org2 percaya yg selalu siap menjadi sahabat, menolong, mendukung dan menasehati kita agar kita tetap hidup dalam takut akan Allah. Kalau kita mau melibatkan semuanya ini dalam proses hidup kita maka kita pasti akan dapat lolos proses.

Suatu hari nanti semuanya akan ada akhirnya dan hanya org2 yg lolos proses yg dapat menjadi umat kepunyaan Allah sendiri.

Titus 2:11-15 (TB)
11 Karena kasih karunia Allah yang MENYELAMATKAN semua manusia sudah nyata.
12 Ia MENDIDIK kita supaya kita meninggalkan kefasikan dan keinginan-keinginan duniawi dan supaya kita hidup bijaksana, adil dan beribadah di dalam dunia sekarang ini
13 dengan menantikan penggenapan pengharapan kita yang penuh bahagia dan penyataan kemuliaan Allah yang Mahabesar dan Juruselamat kita Yesus Kristus,
14 yang telah menyerahkan diri-Nya bagi kita untuk membebaskan kita dari segala kejahatan dan untuk menguduskan bagi diri-Nya suatu UMAT, KEPUNYAAN-NYA SENDIRI, yang rajin berbuat baik.
15 BERITAKANLAH semuanya itu, NASEHATILAH dan YAKINKANLAH orang dengan segala kewibawaanmu. Janganlah ada orang yang menganggap engkau rendah.

Utk menjadi umat kepunyaan Allah ada harga yg harus dibayar dan kalau kita mau melihatnya dgn lebih cermat lagi maka harga yg harus kita bayar ini semua adalah utk kebaikan diri kita sendiri.

---------
BADAI PASTI BERLALU
Markus 4:35-41 (TB)
35 Pada hari itu, waktu hari sudah petang, Yesus berkata kepada mereka: "Marilah kita bertolak ke seberang."
36 Mereka meninggalkan orang banyak itu lalu bertolak dan membawa Yesus beserta dengan mereka dalam perahu di mana Yesus telah duduk dan perahu-perahu lain juga menyertai Dia.
37 Lalu mengamuklah taufan yang sangat dahsyat dan ombak menyembur masuk ke dalam perahu, sehingga perahu itu mulai penuh dengan air.
38 Pada waktu itu Yesus sedang tidur di buritan di sebuah tilam. Maka murid-murid-Nya membangunkan Dia dan berkata kepada-Nya: "Guru, Engkau tidak perduli kalau kita binasa?"
39 Ia pun bangun, menghardik angin itu dan berkata kepada danau itu: "Diam! Tenanglah!" Lalu angin itu reda dan danau itu menjadi teduh sekali.
40 Lalu Ia berkata kepada mereka: "Mengapa kamu begitu takut? Mengapa kamu tidak percaya?"
41 Mereka menjadi sangat takut dan berkata seorang kepada yang lain: "Siapa gerangan orang ini, sehingga angin dan danau pun taat kepada-Nya?"

Ada sebuah lagu : " Badai pasti berlalu", artinya badai tdk akan selama2nya pasti ada masanya utk berlalu. Semua mans pasti pernah atau sedang atau akan mengalami badai dlm hidupnya. Anak2 Tuhan juga masih menghadapi badai dlm kehidupannya. Sama spt yg dialami murid2 Tuhan Yesus pada ayat di atas, mereka tetap mengalami angin badai walau Tuhan Yesus bersamanya. Menjadi anak Tuhan Yesus bukan berarti kita bebas dari badai kehidupan.

Badai kehidupan Tuhan ijinkan terjadi utk memurnikan & membawa iman kita naik ke level berikutnya, membentuk karakter kita semakin hari semakin serupa dengan Kristus dan membawa kita semakin mengenal Allah yg sangat mengasihi kita

Tidak ada yg suka akan badai kehidupan, semua org berharap perjalanan hidupnya tanpa badai kehidupan. Kita tdk dpt menolak badai kehidupan yg datang dlm hidup kita, yg bisa kita lakukan adalah mempersiapkan diri menghadapiya.

Dalam menghadapi badai kehidupan ini Tuhan Yesus menegur murid2Nya : "Mengapa kamu begitu takut? Mengapa kamu tidak percaya?".
Dalam menghadapi badai kehidupan ini Tuhan Yesus mau agar kita :

1. Percaya akan penyertaanNya dlm hidup kita.
Kalau ALLAH pencipta dunia ini bersama kita, apa yg dpt membuat kita takut?!

Roma 8:31 (TB) 
Sebab itu apakah yang akan kita katakan tentang semuanya itu? Jika Allah di pihak kita, siapakah yang akan melawan kita?

Kepercayaan inilah yg menimbulkan rasa aman dan tenang dan kita juga akan dpt berpikir dgn jernih.

2. Percaya akan FirmanNya
Kalau Tuhan sudah berfirman maka firmanNya pasti akan terjadi. Tuhan Yesus berkata "Marilah kita bertolak ke sebrang" maka sudah pasti mereka akan tiba disebrang dgn selamat.

Kalau Allah sudah berfirman seperti di bawah ini, PERCAYALAH ketika kita tetap hidup di dalam Tuhan ayat ini utk kita semua.

Yeremia 29:11 (TB) 
Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan.

Ayat di atas ditulis oleh nabi Yeremia dari Yerusalem kepada tua-tua di antara orang buangan, kepada imam-imam, kepada nabi-nabi dan kepada seluruh rakyat yang telah diangkut ke dalam pembuangan oleh Nebukadnezar dari Yerusalem ke Babel, agar mereka menjalani hidup di pembuangan dengan tetap percaya bhw rancangan Tuhan itu yg terbaik bagi hidupnya.

Baca dan hidupi FirmanNya maka iman kita akan dibuatnya semakin kokoh dlm menghadapi badai kehidupan ini.

3. Hadapi badai ini bersama Tuhan Yesus.
Jagan lari dari masalah hidup.
Hadapi permasalahan hidup ini bersama Allah.
Ketika kita melibatkan Roh Allah dalam setiap pergumuluan kehidupan kita maka damai sejahtera yang melampaui segala akal akan memelihara hidup kita.

Filipi 4:6-7 (TB)
6 Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apa pun juga, tetapi nyatakanlah dalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur.
7 Damai sejahtera Allah, yang melampaui segala akal, akan memelihara hati dan pikiranmu dalam Kristus Yesus.

Saat menghadapi badai kehidupan katakan dengan iman :
"Ah, ini mah udah biasa, vitamin bagi imanku. Badai pasti akan berlalu. PERCAYALAH!!!"

-------------------------
Sabtu, 21Jan17
Balikpapan

JANGAN KEMBALI KE MESIR
Keluaran 13:14 (TB) 
Dan apabila anakmu akan bertanya kepadamu di kemudian hari: Apakah artinya itu? maka haruslah engkau berkata kepadanya: Dengan kekuatan tangan-Nya TUHAN telah membawa kita keluar dari Mesir, dari rumah perbudakan.

Bangsa Israel dibawa Tuhan keluar dari Mesir rumah perbudakan. Mesir melambangkan rumah perbudakan. Tuhan Yesus membawa kita anak2Nya keluar dari rumah perbudakan dosa, kita tdk lagi diikat oleh dosa, kita sdh menjadi orang2 yg merdeka, krn itulah FT dgn tegas mengatakan jangan mau lagi dikenakan kuk perhambaan.

Galatia 5:1 (TB) 
Supaya kita sungguh-sungguh merdeka, Kristus telah memerdekakan kita. Karena itu berdirilah teguh dan jangan mau lagi dikenakan kuk perhambaan.

Jangan kembali ke Mesir, jangan kembali ke dosa lama apapun juga yg sdg terjadi dalam kehidupan kita. Dosa kelihatannya menarik tetapi berujung pada kebinasaan. Kendalikan & warnai pikiran dan hati ini dengan kebenaran FT, jangan biarkan kebiasaan dosa mencemarinya lagi.

Yakobus 1:14-15, 25 (TB)
14 Tetapi tiap-tiap orang dicobai oleh keinginannya sendiri, karena ia diseret dan dipikat olehnya.
15 Dan apabila keinginan itu telah dibuahi, ia melahirkan dosa; dan apabila dosa itu sudah matang, ia melahirkan maut.
25 Tetapi barangsiapa meneliti hukum yang sempurna, yaitu hukum yang memerdekakan orang, dan ia bertekun di dalamnya, jadi bukan hanya mendengar untuk melupakannya, tetapi sungguh-sungguh melakukannya, ia akan berbahagia oleh perbuatannya.

Kemerdekaan itu bicara tentang KEPUTUSAN.
Meninggalkan dosa atau kembali hidup dlm dosa adalah sebuah KEPUTUSAN bukan lagi sebuah ikatan.

--
Referensi :
Alkitab Sabda - studi kamus
Mesir lambang type dunia yang bejat dengan segala kekayaan, hikmat manusia, pemberhalaan dan penganiayaannya terhadap umat Allah. Why 11:8.

LASB
Jerusalem, once the great city and the capital of Israel, is now enemy territory. It is compared with Sodom and with Egypt, both well known for their evil. At the time of John’s writing, Jerusalem had been destroyed by the Romans in A.D. 70, nearly a million Jews had been slaughtered, and the temple treasures had been carried off to Rome.

--------------------------
Jumat, 20Jan17
Balikpapan

MEMBANGUN IMAN
Iman yg berkualitas tdk dibangun di atas dasar mujizat tetapi pengenalan akan Allah.

Bangsa Israel mengalami banyak mujizat tetapi mereka tdk mau belajar utk mengenal Allah.

Keluaran 14:31 (TB) 
Ketika dilihat oleh orang Israel, betapa besarnya perbuatan yang dilakukan TUHAN terhadap orang Mesir, maka takutlah bangsa itu kepada TUHAN dan mereka percaya kepada TUHAN dan kepada Musa, hamba-Nya itu.

Baru saja mereka mengalami mujizat dari Allah, mereka dgn cepat berbalik bersungut2 kpd Allah ketika tantangan hidup menghampirinya.

Keluaran 15:22-24 (TB)
22 Musa menyuruh orang Israel berangkat dari Laut Teberau, lalu mereka pergi ke padang gurun Syur; tiga hari lamanya mereka berjalan di padang gurun itu dengan tidak mendapat air.
23 Sampailah mereka ke Mara, tetapi mereka tidak dapat meminum air yang di Mara itu, karena pahit rasanya. Itulah sebabnya dinamai orang tempat itu Mara.
24 Lalu bersungut-sungutlah bangsa itu kepada Musa, kata mereka: "Apakah yang akan kami minum?"

Keluaran 16:2-3 (TB)
2 Di padang gurun itu bersungut-sungutlah segenap jemaah Israel kepada Musa dan Harun;
3 dan berkata kepada mereka: "Ah, kalau kami mati tadinya di tanah Mesir oleh tangan TUHAN ketika kami duduk menghadapi kuali berisi daging dan makan roti sampai kenyang! Sebab kamu membawa kami keluar ke padang gurun ini untuk membunuh seluruh jemaah ini dengan kelaparan."

Iman yg dibangun diatas mujizat lemah sekali kekuatannya, tetapi iman yg dibangun di atas pengenalan akan Allah kokoh tak tergoyahkan. Rasul Paulus memberi teladan iman yg berkualitas, meskipun banyak tantangan yg dihadapinya, imannya tdk gugur tetapi semakin kuat krn pengenalan akan Allahnya.

Filipi 3:7-8 (TB)
7 Tetapi apa yang dahulu merupakan keuntungan bagiku, sekarang kuanggap rugi karena Kristus.
8 Malahan segala sesuatu kuanggap rugi, karena pengenalan akan Kristus Yesus, Tuhanku, lebih mulia dari pada semuanya. Oleh karena Dialah aku telah melepaskan semuanya itu dan menganggapnya sampah, supaya aku memperoleh Kristus,

Membangun iman membutuhkan waktu, mulailah dari sekarang dgn belajar mencintai & menghidupi FirmanNya maka kita akan dibawa semakin mengenal Pribadi Allah kita yg luar biasa dan iman kita akan dibuatnya semakin kokoh tak tergoyahkan.

------
WARISAN IMAN
Keluaran 12:26-27 (TB)
26 Dan apabila anak-anakmu berkata kepadamu: Apakah artinya ibadahmu ini?
27 maka haruslah kamu berkata: Itulah korban Paskah bagi TUHAN yang melewati rumah-rumah orang Israel di Mesir, ketika Ia menulahi orang Mesir, tetapi menyelamatkan rumah-rumah kita." Lalu berlututlah bangsa itu dan sujud menyembah

Bangsa Israel mengalami pengalaman hidup bersama Allah, nilai2 inilah yg Musa perintahkan utk diturunkan kpd generasi berikutnya supaya generasi berikutnya tetap percaya dan mengandalkan hidupnya kpd Allah yg hidup.

Nilai2 hidup kita akan dpt dirasakan oleh sekitar kita, khususnya orang2 terdekat yg selalu bergaul sehari2 bersama kita, yaitu keluarga kita. Nilai2 hidup inilah yg akan terus diingat oleh orang2 disekitar kita.

Suka atau tdk suka kita semua mewariskan nilai2 hidup. Warisan apakah yg akan kita berikan kpd sekitar kita? Belajar dari Daud, Daud bergaul dan melakukan kehendak Allah pada jamannya, nilai inilah yg diwariskan Daud kpd org2 disekitarnya dan juga kpd kita yg hidup pada jaman akhir ini.

Kisah Para Rasul 13:36 (TB) 
Sebab Daud melakukan kehendak Allah pada zamannya, lalu ia mangkat dan dibaringkan di samping nenek moyangnya, dan ia memang diserahkan kepada kebinasaan.

Warisan iman adalah pengalaman hidup bersama Allah yg bukan hanya dpt dinikmati oleh diri kita sendiri tetapi juga oleh sekitar kita.

--------------------------
Kamis, 19Jan17
Balikpapan

POSISI ALLAH
Keluaran 7:5 (TB) 
Dan orang Mesir itu akan mengetahui, bahwa Akulah TUHAN, apabila Aku mengacungkan tangan-Ku terhadap Mesir dan membawa orang Israel keluar dari tengah-tengah mereka."

Bangsa Mesir adalah ciptaan Allah juga, namun mereka menolak mengakui keberadaan Allah. Mereka menolak memposisikan Allah pada posisi yg seharusnya. Melalui tulah yang terjadi, sepertinya bangsa Mesir sedang dibawa oleh keadaan utk membuka mata mereka akan adanya Allah yg hidup namun demikian hati mereka tetap tdk mau mengakui Allah yg hidup.

Sebagian besar mans menyadari adanya Pribadi Allah yg hidup namun hanya sedikit mans yg mau mengakui dan dgn kerendahan hati datang menyembah-Nya.

Yohanes 1:10-12 (TB)
10 Ia telah ada di dalam dunia dan dunia dijadikan oleh-Nya, tetapi dunia tidak mengenal-Nya.
11 Ia datang kepada milik kepunyaan-Nya, tetapi orang-orang kepunyaan-Nya itu tidak menerima-Nya.
12 Tetapi semua orang yang menerima-Nya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam nama-Nya;

Mengapa mans tidak mau memposisikan Sang Penciptanya sbg Pribadi Allah yg harus disembahnya ? Krn mans lebih suka mengatur hidupnya sendiri, berjalan sesuai kehendaknya sendiri daripada melakukan kehendak Sang Penciptanya.

Penolakan hati mans utk memposisikan Allah pada posisi yg seharusnya dlm hati ini membuktikan dosa mans sejak jaman Adam Hawa masih terus membayangi hidup mans sampai dengan sekarang ini, yaitu mans ingin menjadi allah bagi dirinya sendiri, menjadi sama seperti Allah.

Kita perlu menundukan hati ini pada Allah melalui kebenaran FirmanNya. Setiap hari kita harus mau belajar dgn kerendahan hati bukan hanya sekedar mengundang Yesus sebagai Allah tetapi juga memposisikan-Nya sebagai Allah dalam hati kita.

------------------------
Rabu, 18Jan17
Balikpapan

KEHENDAK SIAPA
Keluaran 5:20-21 (TB)
20 Waktu mereka meninggalkan Firaun berjumpalah mereka dengan Musa dan Harun, yang sedang menantikan mereka,
21 lalu mereka berkata kepada keduanya: "Kiranya TUHAN memperhatikan perbuatanmu dan menghukumkan kamu, karena kamu telah membusukkan nama kami kepada Firaun dan hamba-hambanya dan dengan demikian kamu telah memberikan pisau kepada mereka untuk membunuh kami."

Melakukan kehendak Allah dalam hidup ini bukan berarti hidup tanpa tantangan. Musa & Harun mendpt tantangan bukan hanya Firaun tetapi juga dari bangsanya sendiri. Dalam kondisi seperti ini Musa & Harun diperhadapkan pada pilihan antara terus maju melakukan kehendak Allah atau mundur teratur meninggalkan Allah. Musa & Harun memilih utk terus maju melakukan kehendak Allah dalam hidup mereka.

Allah punya kehendak, kitapun punya kehendak sendiri. Yang jadi pertanyaan adalah kehendak siapakah yg akan kita lakukan ?

Lakukan kehendak kita sendiri maka hidup kita akan semakin jauh dari hadiratNya dan iman kita akan semakin lemah dibuatnya. Tetapi sebaliknya cari tahu kehendak Allah melalui FirmanNya, kemudian hidupilah maka kita akan berjalan bersama Allah dan melihat kuasa Allah bekerja melalui kehidupan kita dan iman kita akan dibuatnya semakin kuat.

1 Yohanes 2:17 (TB) 
Dan dunia ini sedang lenyap dengan keinginannya, tetapi orang yang melakukan kehendak Allah tetap hidup selama-lamanya.

--------
MEMPERHATIKAN DENGAN SUNGGUH
Keluaran 3:6-7 (TB)
6 Lagi Ia berfirman: "Akulah Allah ayahmu, Allah Abraham, Allah Ishak dan Allah Yakub." Lalu Musa menutupi mukanya, sebab ia takut memandang Allah.
7 Dan TUHAN berfirman: "Aku telah MEMPERHATIKAN DENGAN SUNGGUH kesengsaraan umat-Ku di tanah Mesir, dan Aku telah mendengar seruan mereka yang disebabkan oleh pengerah-pengerah mereka, ya, Aku mengetahui penderitaan mereka.

Allah bukan hanya mendengar tetapi Allah memperhatikan dengan sungguh jeritan hati bangsa Israel dan Allah berinisiatif utk menolong umatNya.

Hidup kita tdk pernah terlepas dari perhatian Alah. Sepanjang perjalanan kehidupan ini Allah selalu memperhatikan dengan sungguh2 setiap langkah hdup kita. Kita tdk sendirian menempuh perjalanan hidup ini, ada Allah yg sangat sayang dan selalu menyertai kita.

Berjalanlah selalu bersama Allah dan milikilah rasa aman dlm menempuh perjalanan hidup ini krn ada mata Allah yg selalu memperhatikan setiap langkah hidup kita dengan sungguh2.

-------------------------
Selasa, 17Jan17
Balikpapan

ZONA NYAMAN
Keluaran 3:11-12 (TB)
11 Tetapi Musa berkata kepada Allah: "Siapakah aku ini, maka aku yang akan menghadap Firaun dan membawa orang Israel keluar dari Mesir?"
12 Lalu firman-Nya: "Bukankah Aku akan menyertai engkau? Inilah tanda bagimu, bahwa Aku yang mengutus engkau: apabila engkau telah membawa bangsa itu keluar dari Mesir, maka kamu akan beribadah kepada Allah di gunung ini."

Musa dipanggil keluar dari zona nyamannya utk melakukan kehendak Allah dalam hidupnya. Selama hidup dlm zona nyaman, fokus hidup Musa hanyalah pada dirinya saja. Ketika Musa dipanggil keluar, Allah sdg mengajar Musa utk mengubah fokus hidupnya yg semula ke dirinya sendiri menjadi ke Allah krn inilah yg terbaik bagi Musa.

Musa mengalami pergaulan yg akrab dg Allahnya ketika dia mengikuti panggilan Allah dalam hidupnya. Pengalamannya bersama Allah mengubah karakternya yg semula sekehendak hatinya sendiri bahkan sampai membunuh org Mesir menjadi pribadi yang lembut hati.

Keluaran 2:11-12 (TB)
11 Pada waktu itu, ketika Musa telah dewasa, ia keluar mendapatkan saudara-saudaranya untuk melihat kerja paksa mereka; lalu dilihatnyalah seorang Mesir memukul seorang Ibrani, seorang dari saudara-saudaranya itu.
12 Ia menoleh ke sana sini dan ketika dilihatnya tidak ada orang, dibunuhnya orang Mesir itu, dan disembunyikannya mayatnya dalam pasir.

Bilangan 12:3 (TB) 
Adapun Musa ialah seorang yang sangat lembut hatinya, lebih dari setiap manusia yang di atas muka bumi.

Musa yg semula sosok pribadi yg mengandalkan kekuatannya sendiri berubah menjadi pribadi yg mengandalkan dan bergantung sepenuhnya kepada Allah.

Kisah Para Rasul 7:22 (TB) 
Dan Musa dididik dalam segala hikmat orang Mesir, dan ia berkuasa dalam perkataan dan perbuatannya.

Keluaran 33:15-16 (TB)
15 Berkatalah Musa kepada-Nya: "Jika Engkau sendiri tidak membimbing kami, janganlah suruh kami berangkat dari sini.
16 Dari manakah gerangan akan diketahui, bahwa aku telah mendapat kasih karunia di hadapan-Mu, yakni aku dengan umat-Mu ini? Bukankah karena Engkau berjalan bersama-sama dengan kami, sehingga kami, aku dengan umat-Mu ini, dibedakan dari segala bangsa yang ada di muka bumi ini?"

Musa berubah menjadi pribadi yg jauh lebih baik dan mendpt pujian serta pembelaan Allah dalam hidupnya.

Bilangan 12:2-10 (TB)
2 Kata mereka: "Sungguhkah TUHAN berfirman dengan perantaraan Musa saja? Bukankah dengan perantaraan kita juga Ia berfirman?" Dan kedengaranlah hal itu kepada TUHAN.
3 Adapun Musa ialah seorang yang sangat lembut hatinya, lebih dari setiap manusia yang di atas muka bumi.
4 Lalu berfirmanlah TUHAN dengan tiba-tiba kepada Musa, Harun dan Miryam: "Keluarlah kamu bertiga ke Kemah Pertemuan." Maka keluarlah mereka bertiga.
5 Lalu turunlah TUHAN dalam tiang awan, dan berdiri di pintu kemah itu, lalu memanggil Harun dan Miryam; maka tampillah mereka keduanya.
6 Lalu berfirmanlah Ia: "Dengarlah firman-Ku ini. Jika di antara kamu ada seorang nabi, maka Aku, TUHAN menyatakan diri-Ku kepadanya dalam penglihatan, Aku berbicara dengan dia dalam mimpi.
7 Bukan demikian hamba-Ku Musa, seorang yang setia dalam segenap rumah-Ku. 
8 Berhadap-hadapan Aku berbicara dengan dia, terus terang, bukan dengan teka-teki, dan ia memandang rupa TUHAN. Mengapakah kamu tidak takut mengatai hamba-Ku Musa?"
9 Sebab itu bangkitlah murka TUHAN terhadap mereka, lalu pergilah Ia.
10 Dan ketika awan telah naik dari atas kemah, maka tampaklah Miryam kena kusta, putih seperti salju; ketika Harun berpaling kepada Miryam, maka dilihatnya, bahwa dia kena kusta!

Zona nyaman anak2 Tuhan adalah berjalan bersama dengan Allah dan melakukan kehendakNya.

------------------------
Senin, 16Jan17
Balikpapan

TEGAR DIMASA SUKAR
Kejadian 47:9 (TB) 
Jawab Yakub kepada Firaun: "Tahun-tahun pengembaraanku sebagai orang asing berjumlah seratus tiga puluh tahun. Tahun-tahun hidupku itu sedikit saja dan buruk adanya, tidak mencapai umur nenek moyangku, yakni jumlah tahun mereka mengembara sebagai orang asing."

Perjalanan hidup Yakub tdklah mudah, namun demikian hati Yakub tetaplah mengasihi Allah. Karakter Yakub juga banyak kekurangan namun di tengah2 pergumulan hidupnya dia tdk pernah menyerah dgn meninggalkan Allahnya, hatinya tetap percaya dan mengasihi Allah. Yakub memutuskan utk tetap berjalan bersama Allahnya sepanjang hidupnya, inilah yg membuatnya tetap tegar dimasa sukar.

Proses kehidupan Tuhan ijinkan utk membentuk hati kita menjadi kembali serupa dan segambar dengan karakter Allah. Dalam kondisi ini dibutuhkan keputusan hati utk tetap mengasihi dan percaya kpd Allah apapun juga kondisi kehidupan yg sdg kita alami.

Dalam kondisi apapun juga tetap tinggal bersama Allah itulah yg terbaik krn DIA ALLAH yg sangat mengasihi kita dan jalan keluar atas permasalahan yg sdg kita hadapi ada dlm tangan-Nya.

1 Korintus 10:13 (TB) 
Pencobaan-pencobaan yang kamu alami ialah pencobaan-pencobaan biasa, yang tidak melebihi kekuatan manusia. Sebab Allah setia dan karena itu Ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu. Pada waktu kamu dicobai Ia akan memberikan kepadamu jalan ke luar, sehingga kamu dapat menanggungnya.

Arahkan mata kita pd Allah dan katakan pd masalah kita : "Hai masalah aku punya ALLAH yang BESAR" maka kita akan tetap tegar dimasa sukar.

----------------------------
Minggu, 15Jan17
Balikpapan

JAMINAN
Kejadian 43:1 (TB) 
Tetapi hebat sekali kelaparan di negeri itu.

Keluarga Yakub juga mengalami kelaparan yg menimpa seluruh bumi.

Ikut Tuhan tdk ada jaminan kita bebas dari permasalahan hidup ini.

Jaminan ikut Tuhan adalah :
- Jaminan penyertaan Allah dalam perjalanan hidup ini.
- Jaminan hidup bersama Allah setelah kematian tubuh ini.

Matius 1:23 (TB) 
"Sesungguhnya, anak dara itu akan mengandung dan melahirkan seorang anak laki-laki, dan mereka akan menamakan Dia Imanuel" — yang berarti: Allah menyertai kita.

1 Tesalonika 4:17-18 (TB)
17 sesudah itu, kita yang hidup, yang masih tinggal, akan diangkat bersama-sama dengan mereka dalam awan menyongsong Tuhan di angkasa. Demikianlah kita akan selama-lamanya bersama-sama dengan Tuhan.
18 Karena itu hiburkanlah seorang akan yang lain dengan perkataan-perkataan ini.

------------------------
Sabtu, 14Jan17
Balikpapan

LUAR BIASA
Kejadian 41:8 (TB) 
Pada waktu pagi gelisahlah hatinya, lalu disuruhnyalah memanggil semua ahli dan semua orang berilmu di Mesir. Firaun menceritakan mimpinya kepada mereka, tetapi seorang pun tidak ada yang dapat mengartikannya kepadanya.

Allah kita Allah yg LUAR BIASA. Firaun dan para ahli yg luar biasa pada masa itu dibuatnya kebingungan. Semuanya ini Allah lakukan krn sdh tiba waktu Allah utk mengangkat Yusuf. Ketika Allah berkehendak maka tdk ada seorgpun atau kuasa apapun di dunia ini yg sanggup menghalang2iNya. Itulah Pribadi Allah kita.

Alkitab ini LUAR BIASA karena menceritakan Allah yg LUAR BIASA. Allah telah menyatakan diriNya melalui Alkitab Firman Allah. Tak heran kalau Alkitab membawa pembacanya semakin jatuh cinta kpd Allah yg LUAR BIASA.

--------------------------
Jumat, 13Jan17
Balikpapan

TAK TERPENGARUH
Kejadian 39:2-3 (TB)
2 Tetapi TUHAN menyertai Yusuf, sehingga ia menjadi seorang yang selalu berhasil dalam pekerjaannya; maka tinggallah ia di rumah tuannya, orang Mesir itu.
3 Setelah dilihat oleh tuannya, bahwa Yusuf disertai TUHAN dan bahwa TUHAN membuat berhasil segala sesuatu yang dikerjakannya,

Potifar melihat penyertaan Tuhan dalam hidup Yusuf. Yusuf bukan hanya bergaul akrab dengan Tuhan tetapi dia ijinkan Tuhan yg ambil alih kehidupannya. Yusuf menuruti Tuhan lebih dari hawa nafsunya sendiri. Yusuf tdk protes atau marah kpd Tuhan ketika dia dijual saudara2nya sbg budak. Yusuf tdk memanfaatkan istri Potifar yg jatuh hati kpdnya. Yusuf tdk protes kepada Tuhan ketika dia dipenjara. Yusuf lebih memilih mengampuni saudara2nya daripada menyimpan sakit hati.

Yusuf memutuskan utk tetap memilih hidup mengikut Tuhan dgn kesungguhan hati di tengah2 kehidupannya yg serba sulit. Sikap hati seperti inilah yg menghadirkan perkenanan dan penyertaan Tuhan dalam hidup Yusuf.

Ikut Tuhan dgn kesungguhan hati seharusnya tdk dipengaruhi oleh kondisi kehidupan ini, entah apa kita sdg diberkati atau sdg di tengah2 permasalahan hidup. Ikut Tuhan dengan kesungguhan hati adalah keputusan hati yg tetap mempercayai bhw Allah selalu menyertai dan pegang kendali atas hidup ini.

--------------------------
Kamis, 12Jan17
Balikpapan

TOTAL
Kejadian 35:4 (TB)
4 Mereka menyerahkan kepada Yakub SEGALA dewa asing yang dipunyai mereka dan anting-anting yang ada pada telinga mereka, lalu Yakub menanamnya di bawah pohon besar yang dekat Sikhem.

Yakub sbg kepala keluarga mengajak semua anggota keluarganya utk ikut Allah secara TOTAL, tidak setengah hati lagi, maka diayat selanjutnya mereka mengalami penyertaan & kuasa Allah semakin nyata dalam kehidupan mereka.

Kejadian 35:5
5 Sesudah itu berangkatlah mereka. Dan KEDAHSYATAN YANG DARI ALLAH meliputi kota-kota sekeliling mereka, sehingga anak-anak Yakub tidak dikejar.

TOTAL yang saya maksudkan disini bukanlah perusahaan tempat Lae Jupri kerja :)

TOTAL yg saya maksudkan disini adalah TOTALITAS hidup kita, artinya di dalam seluruh aspek kehidupan kita yg menjadi ALLAH adalah Tuhan Yesus bukan lagi diri kita sendiri.

TOTALITAS kepada ALLAH menghadirkan penyertaan dan kuasa-Nya semakin nyata dalam kehidupan kita.

-------
MOTIVASI MELAYANI
2 Korintus 10:18 (TB) 
Sebab bukan orang yang memuji diri yang tahan uji, melainkan orang yang dipuji Tuhan.

1 Tesalonika 2:6 (TB) 
juga tidak pernah kami mencari pujian dari manusia, baik dari kamu, maupun dari orang-orang lain, sekalipun kami dapat berbuat demikian sebagai rasul-rasul Kristus.

Pelayanan bukanlah ajang aktualisasi diri mencari pengakuan dari sesama, pelayanan adalah ajang penyangkalan diri pikul salib mengikut Tuhan Yesus.

Matius 16:24 (TB) 
Lalu Yesus berkata kepada murid-murid-Nya: "Setiap orang yang mau mengikut Aku, ia harus menyangkal dirinya, memikul salibnya dan mengikut Aku.

------------------------
Rabu, 11Jan17
Balikpapan

PERCAYA vs KEKUATIRAN
Kejadian 32:6-7 (TB)
6 Kemudian pulanglah para utusan itu kepada Yakub dan berkata: "Kami telah sampai kepada kakakmu, kepada Esau, dan ia pun sedang di jalan menemui engkau, diiringi oleh empat ratus orang."
7 Lalu sangat takutlah Yakub dan merasa sesak hati; maka dibaginyalah orang-orangnya yang bersama-sama dengan dia, kambing dombanya, lembu sapi dan untanya menjadi dua pasukan.

Yakub mengalami ketakutan & kekuatiran ketika mengetahui bhw Esau mendatanginya dgn 400 org.

Kekuatiran dan ketakutan dapat terjadi pada siapapun juga. Yakub memberi teladan bagaimana cara menghadapainya yaitu dgn menguatkan iman percayanya kpd janji Firman Tuhan. Yakub tidak lari dari masalah tetapi menghadapi masalahnya bersama Tuhannya.

Kejadian 32:9-12 (TB)
9 Kemudian berkatalah Yakub: "Ya Allah nenekku Abraham dan Allah ayahku Ishak, ya TUHAN, yang telah berfirman kepadaku: Pulanglah ke negerimu serta kepada sanak saudaramu dan Aku akan berbuat baik kepadamu --
10 sekali-kali aku tidak layak untuk menerima segala kasih dan kesetiaan yang Engkau tunjukkan kepada hamba-Mu ini, sebab aku membawa hanya tongkatku ini waktu aku menyeberangi sungai Yordan ini, tetapi sekarang telah menjadi dua pasukan.
11 Lepaskanlah kiranya aku dari tangan kakakku, dari tangan Esau, sebab aku takut kepadanya, jangan-jangan ia datang membunuh aku, juga ibu-ibu dengan anak-anaknya.
12 Bukankah Engkau telah berfirman: Tentu Aku akan berbuat baik kepadamu dan menjadikan keturunanmu sebagai pasir di laut, yang karena banyaknya tidak dapat dihitung."

Baca, cintai & hidupilah Firman Tuhan setiap hari supaya iman kita semakin kuat. Hanya Firman Tuhan yang dapat menguatkan iman kita.

Roma 10:17 (TB) 
Jadi, iman timbul dari pendengaran, dan pendengaran oleh firman Kristus.

Mazmur 119:92-93 (TB)
92 Sekiranya Taurat-Mu tidak menjadi kegemaranku, maka aku telah binasa dalam sengsaraku.
93 Untuk selama-lamanya aku tidak melupakan titah-titah-Mu, sebab dengan itu Engkau menghidupkan aku.

Semakin kuat iman percaya kita kpd Allah, semakin berkurang rasa kuatir dan ketakutan dlm hidup ini.

--------------------------
Selasa, 10Jan17
Balikapapan

SIAPAKAH ALLAH BAGI KITA?
Kejadian 30:27 (TB) 
Tetapi Laban berkata kepadanya: "Sekiranya aku mendapat kasihmu! Telah nyata kepadaku, bahwa TUHAN memberkati aku karena engkau."

Selama Yakub bekerja, Laban melihat Allah Abraham yg hidup menyertai dan memberkati Yakub. Namun demikian Laban tdk mau datang dan menyembah Allah Abraham, Laban tetap menyembah allah Nahor ayahnya.

Genesis 31:53 (BIS)
53 Allah yang dipuja Abraham dan dipuja ayah saya Nahor akan menjadi hakim antara kita." Lalu Yakub bersumpah demi Allah yang disembah oleh Ishak, ayahnya, untuk menepati janjinya.

Orientasi hidup Laban hanyalah melihat berkat2 dunia ini saja shg dia tdk dpt melihat dgn jelas Allah yg hidup dan datang kepadaNya. Bagi Laban fungsi Allah hanyalah sekedar pelindung dan pemberi berkat di kehidupan ini.

Siapakah Allah Bagi Kita?
Apakah hanya sekedar Sang pemberi berkat atau sbg SANG PEMILIK hidup kita?!

Jawaban atas pertanyaan ini PENTING SEKALI karena akan menentukan posisi Allah dalam hidup kita. Posisi Allah dalam hidup kita akan menentukan bagaimana kita menjalani kehidupan di dunia ini dan kehidupan kita selanjutnya di dalam kekekalan.

-------
SERIUS DENGAN TUHAN
Serius dengan Tuhan artinya mau mengusahakan utk benar2 mengalami Tuhan dan terus bertumbuh dlm pengenalan akan Tuhan yg akan membuat iman kita semakin kuat. Serius dengan kondisi kesehatan rohani kita. Serius dengan Tuhan akan menjauhkan kita dari kejatuhan iman kita.

2Pe 1:5 — 2Pe 1:12 (BIS)
5 Oleh sebab itu, BERUSAHALAH SUNGGUH-SUNGGUH SUPAYA KALIAN TETAP PERCAYA KEPADA KRISTUS dan percayamu itu ditunjang oleh hidup yang baik. Di samping hidup yang baik, kalian perlu menjadi orang yang berpengetahuan,
6 dan di samping pengetahuan, kalian harus juga bisa menguasai diri. Dan selain bisa menguasai diri hendaklah kalian juga memupuk diri untuk tabah menghadapi segala sesuatu. Di samping tabah menghadapi segala sesuatu, kalian harus juga hidup menurut kemauan Allah.
7 Dan hidup menurut kemauan Allah harus juga dilengkapi dengan kasih sayang kepada saudara-saudara seiman. Selanjutnya hendaklah kasih sayangmu kepada saudara-saudara seiman ditambah dengan kasih terhadap semua orang.
8 Semuanya itu adalah sifat-sifat yang kalian perlukan. Kalau sifat-sifat itu ada padamu dengan berlimpah-limpah, kalian akan menjadi giat dan berhasil, dan mengenal Yesus Kristus Tuhan kita dengan lebih baik lagi.
9 Tetapi orang yang tidak mempunyai sifat-sifat itu, pandangannya picik; ia tidak bisa melihat dan ia lupa bahwa dosa-dosanya yang lampau sudah dibersihkan.
10 Sebab itu, Saudara-saudara, berusahalah lebih keras supaya panggilan Allah dan pilihan-Nya atas dirimu itu menjadi semakin teguh. Kalau kalian melakukan itu, kalian tidak akan murtad.
11 Dengan demikian kalian akan diberi hak penuh untuk masuk Kerajaan yang kekal dari Tuhan dan Raja Penyelamat kita Yesus Kristus.
12 Sebab itu, saya selalu mengingatkan kalian tentang hal tersebut, meskipun kalian sudah mengetahuinya dan percaya sekali kepada ajaran dari Allah yang telah kalian terima itu.

PERTUMBUHAN adalah tanda kehidupan. Iman kita di dlm Kristus haruslah terekspresi keluar melalui pertumbuhan. Pertumbuhan iman akan menghindarkan kita dari kejatuhan iman akibat mandek-nya pertumbuhan rohani kita.

Ayat Firman Tuhan di atas mengajarkan utk kita terus bertumbuh dalam iman. Hal ini juga menjadi ciri2 org yg bertumbuh rohaninya.

Dasar iman kita adalah PERCAYA kpd Kristus, iman haruslah terekspresi keluar melalui perbuatan baik sehari2 krn iman tanpa perbuatan pada hakekatnya mati. Jangan berhenti sampai disini, tetapi teruslah tambahkan pengetahuan. Carilah, galilah & hidupilah kebenaran Firman Tuhan setiap hari spy iman kita bertumbuh dg sehat dlm pengenalan akan Tuhan dan semakin nyata terekspresi melalui perbuatan sehari2. Selanjutnya hati2 dengan merasa diri sudah tahu Firman Tuhan alias kesombongan rohani krn itu kuasai diri kita spy tetap rendah hati. Hidupi & ijinkan hanya kebenaran Firman Tuhan yg terus menguasai hidup kita bukan kesombongan akan pengetahuan Firman Tuhan. Mempraktekan kebenaran Firman Tuhan di dunia ini tdklah mudah, kita akan menghadapi banyak tantangan dan cobaan yg dpt membuat kita menjadi ragu akan kebenaran FT krn itu kita harus tabah dan tekun dlm menghidupi kebenaran FT setiap harinya. Arahkan terus mata rohani kita pada kehendak Allah bukan kehendak kita sendiri. Kita akan dpt merasakan kasih Allah ketika hati & pikiran ini terus melekat kpd Allah. Dan Allah ingin kita menyalurkan kasih itu kpd saudara2 seiman dan juga mereka yg belum kenal Allah.

Ambil komitment utk melakukan semuanya krn kita mengasihi Allah dan lakukan scr konsisten dan persisten maka kita akan dibawanya semakin mengenal Tuhan Yesus dengan benar.

------------------------
Senin, 09Jan17
Balikpapan

KEHIDUPAN NORMAL
Kejadian 25:32 (TB) 
Sahut Esau: "Sebentar lagi aku akan mati; apakah gunanya bagiku hak kesulungan itu?"

Hak Kesulungan adalah hak berkat2 rohani bagi anak sulung. Esau meremehkan hak ini dan menjualnya demi roti &i semangkuk kacang merah yg ada di hadapannya. Esau adalah pribadi yg tdk mempedulikan nilai2 rohani dlm hidup ini, bukti lainnya adalah dia lebih memilih istri dari bangsa yg di luar Israel yg pd waktu itu merupakan hal yg tdk boleh terjadi dan ini menimbulkan kepedihan di hati ortu-nya.

Seringkali hal2 yg berbau rohani hanya menjadi urutan kesekian dlm kehidupan mans, mans cenderung mengejar berkat2 jasmani, hal2 yg tampak saja. Padahal hal2 yg rohani inilah yg tanpa kita sadari memberi peranan yg sangat penting dlm membentuk karakter kita menjadi lebih baik.

Dengan sikapnya yg meremehkan hal2 rohani dlm hidupnya, Esau akhirnya melahirkan keturunan2 bangsa Edom yg pada perkembangan selanjutnya terus menerus menjadi lawan bagi bangsa Israel.

Firman Tuhan mengajarkan kpd kita bhw mans hidup membutuhkan roti dan Firman Tuhan. Roti artinya kita butuh makanan jasmani utk tubuh ini spy sehat dan Firman Tuhan artinya kita membutuhkan makanan rohani agar pertumbuhan rohani kita juga menjadi sehat. Rohani yg sehat akan menjadi pondasi bagi karakter kita bertumbuh menjadi karakter yg lebih baik.

Matius 4:4 (TB) 
Tetapi Yesus menjawab: "Ada tertulis: Manusia hidup bukan dari roti saja, tetapi dari setiap firman yang keluar dari mulut Allah."

Kalau kita mau hidup NORMAL maka kita membutuhkan asupan nutrisi dari makanan jasmani dan rohani setiap hari.

Ayo kita canangkan gerakan hidup NORMAL mulai dari sekarang. Baca dan hidupi Firman Tuhan setiap hari sama seperti kita juga makan makanan jasmani setiap harinya.

---------------------------
Minggu, 08Jan17
Balikpapan

PRIORITAS UTAMA
Kejadian 24:6 (TB)
Tetapi Abraham berkata kepadanya: "Awas, jangan kaubawa anakku itu kembali ke sana.

Mengapa Abraham tdk ingin anaknya kembali ke lingkungan keluarganya ?
1. Abraham percaya akan janji Allah bhw Allah akan memberikan negri yg skrg ditempatinya ini menjadi milik keturunannya, walaupun blm terealisasi.

Kejadian 24:7 (TB) 
TUHAN, Allah yang empunya langit, yang telah memanggil aku dari rumah ayahku serta dari negeri sanak saudaraku, dan yang telah berfirman kepadaku, serta yang bersumpah kepadaku, demikian: kepada keturunanmulah akan Kuberikan negeri ini — Dialah juga akan mengutus malaikat-Nya berjalan di depanmu, sehingga engkau dapat mengambil seorang isteri dari sana untuk anakku.

2. Abraham percaya kpd Allahnya dan tdk ingin anaknya kembali beribadah kpd allah lain yg disembah oleh keluarganya.

Yosua 24:2 (TB) 
Berkatalah Yosua kepada seluruh bangsa itu: "Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Dahulu kala di seberang sungai Efrat, di situlah diam nenek moyangmu, yakni Terah, ayah Abraham dan ayah Nahor, dan mereka beribadah kepada allah lain.

Abraham meninggalkan kemapanan bersama keluarga krn percayanya kpd Allahnya. Bagi Abraham, Allahnya adalah segala2nya.

PRIORITAS UTAMA hidup kita adalah Tuhan Yesus Allah kita, yang lain setelahnya.

-------------------------
Sabtu, 07Jan17
Balikpapan

KOMPROMI
Kejadian 19:29 TB
Demikianlah pada waktu Allah memusnahkan kota-kota di Lembah Yordan dan menunggangbalikkan kota-kota kediaman Lot, maka Allah ingat kepada Abraham, lalu dikeluarkan-Nyalah Lot dari tengah-tengah tempat yang ditunggangbalikkan itu.

Lot akhirnya tinggal di dalam kota Sodom, padahal di awalnya dia hanya tinggal dekat kota Sodom. Bagi Lot kota Sodom sangat menarik hatinya seperti taman Tuhan walaupun Lot tahu bahwa kota Sodom kota yg penuh dengan kejahatan tetapi mata rohaninya tertutup oleh kebutuhan dan keinginan jasmaninya akan kemakmuran yg tampak di kota Sodom. Lot mengijinkan hatinya kompromi terhadap dosa demi kemakmuran.

Kejadian 13:10-13 (TB)
10 Lalu Lot melayangkan pandangnya dan dilihatnyalah, bahwa seluruh Lembah Yordan banyak airnya, seperti taman TUHAN, seperti tanah Mesir, sampai ke Zoar. — Hal itu terjadi sebelum TUHAN memusnahkan Sodom dan Gomora. — 
11 Sebab itu Lot memilih baginya seluruh Lembah Yordan itu, lalu ia berangkat ke sebelah timur dan mereka berpisah.
12 Abram menetap di tanah Kanaan, tetapi Lot menetap di kota-kota Lembah Yordan dan berkemah di dekat Sodom.
13 Adapun orang Sodom sangat jahat dan berdosa terhadap TUHAN.

Dosa seringkali tampak sangat menarik hati. Dari awal mans diciptakan mans selalu tergoda melihat kenikmatan dosa. Jatuh & terpuruk dlm dosa tdk terjadi dlm waktu seketika, dimulai dari kompromi. Jangan ijinkan hati ini kompromi dengan dosa.

Tugas kita adalah menjaga hati ini dgn penuh kewaspadaan, menjaganya dengan nilai2 kebenaran Firman Tuhan. Hanya Firman Tuhan yg dpt menguatkan & mengingatkan hati ini utk tdk kompromi dengan dosa, krn itu warnailah selalu hati ini dengan membaca Alkitab setiap hari.

Mazmur 119:11 (TB) 
Dalam hatiku aku menyimpan janji-Mu, supaya aku jangan berdosa terhadap Engkau.

Firman Tuhan akan menjauhkan kita dari dosa, begitu pula sebaliknya dosa akan menjauhkan kita dari Firman Tuhan.

---------------------
Jumat, 06Jan17
Balikpapan

ARTI PERCAYA
Kejadian 16:2 (TB) 
Berkatalah Sarai kepada Abram: "Engkau tahu, TUHAN tidak memberi aku melahirkan anak. Karena itu baiklah hampiri hambaku itu; mungkin oleh dialah aku dapat memperoleh seorang anak." Dan Abram mendengarkan perkataan Sarai.

Abram orang biasa spt kita semua, dia pernah gagal mempercayai Allahnya namun dia tdk terpuruk tetapi bangkit kembali dan imannya tdk menjadi lemah tetapi semakin kuat kepada Allahnya.

Abram menerima janji Allah akan keturunannya yg banyak spt bintang di langit & pasir di laut, tapi kenyataannya waktu terus berjalan dari usia 75th sampai usia 100th baru janji tentang keturunannya digenapi oleh Allah, itupun hanya 1 anak saja dari keturunan Sara, Ishak namanya. Setelah Ishak beranjak remaja, Abraham belum punya anak lagi, anak perjanjian Allah satu2nya diminta oleh Allah utk dipersembahkan kembali kpd Allah. Abraham tdk protes tapi tetap taat dan melakukan apa yg diperintahkan Allah kepadanya. Sampai Sara meninggal, Abraham tdk punya anak lagi. Abraham percaya penuh kpd Allahnya bhw DIA sanggup memenuhi janjiNya dengan caraNya sendiri. Abraham mempercayakan kehidupannya sepenuhnya kpd Allah, bahwa Allah sanggup dan berkuasa penuh memelihara hidupnya. Inilah makna percaya yg Abraham ajarkan kpd kita, kepercayaan penuh kpd Pribadi Allah kita.

Roma 4:19-22(TB)
19 Imannya tidak menjadi lemah, walaupun ia mengetahui, bahwa tubuhnya sudah sangat lemah, karena usianya telah kira-kira seratus tahun, dan bahwa rahim Sara telah tertutup.
20 Tetapi terhadap janji Allah ia tidak bimbang karena ketidakpercayaan, malah ia diperkuat dalam imannya dan ia memuliakan Allah,
21 dengan penuh keyakinan, bahwa Allah berkuasa untuk melaksanakan apa yang telah Ia janjikan.
22 Karena itu hal ini diperhitungkan kepadanya sebagai kebenaran.

Seringkali janji Tuhan tdk terealisasi sesuai dgn waktu & kehendak hati kita. Allah sdg mengajarkan kpd kita arti percaya penuh kepada-Nya. Allah sanggup memelihara kehidupan kita dgn caraNya sendiri, baik melalui menggenapi janjiNya ataupun melalui caraNya yg lain. DIA sanggup & berkuasa memelihara kehidupan kita sekalipun janji2Nya belum terealisasi dlm kehidupan kita. Inilah arti percaya penuh kepada Pribadi Allah. Percaya bhw hidup kita dipelihara oleh Pribadi Allah bukan tergantung pada digenapi atau belum janji2Nya.

Ketika kita mendengar kisah Abraham, sepertinya hati ini berkata bhw kita tdk dpt seperti Abraham. Tetapi perlu diingat bhw Allah juga menghendaki kepercayaan yg demikian juga ada dlm hati kita.

Roma 4:23-24
23 Kata-kata ini, yaitu "hal ini diperhitungkan kepadanya," tidak ditulis untuk Abraham saja,
24 tetapi ditulis juga untuk kita; sebab kepada kita pun Allah memperhitungkannya, karena kita percaya kepada Dia, yang telah membangkitkan Yesus, Tuhan kita, dari antara orang mati,

Inilah ujian iman kita apakah kita benar2 mencintai & mempercayaiNya atau hanya sekedar memanfaatkanNya utk kepentingan hidup kita sendiri.

Membangun iman percaya seperti ini tdk terjadi dg sendirinya, harus diusahakan dengan sengaja agar kita mengalami pengenalan akan Allah. Kuncinya bergaul akrab dengan Roh Allah setiap hari melalui kebenaran FirmanNya.

Percaya penuh kpd Allah walaupun kita sama sekali tdk tahu apa yg akan terjadi selanjutnya.

---------------------
Kamis, 05Jan17
Balikpapan

SAKLAR ON/OFF
1 Tesalonika 3:11, 13 (TB)
11 Kiranya Dia, Allah dan Bapa kita, dan Yesus, Tuhan kita, membukakan kami jalan kepadamu.
13 Kiranya Dia menguatkan hatimu, supaya tak bercacat dan kudus, di hadapan Allah dan Bapa kita pada waktu kedatangan Yesus, Tuhan kita, dengan semua orang kudus-Nya.

Tuhan yg ada dlm diri kita kalau kita mau peduli & ijinkan DIA yg pimpin hidup kita maka DIA sendiri yg akan menguatkan hati kita spy tak bercacat dan kudus di hadapanNya sendiri. Sama spt disebuah persidangan pengadilan, Sang Hakim & Pengacara kita adalah Tuhan Yesus sendiri. Jadi tidak ada hal yg mustahil krn Allah sendiri yg akan bekerja dan membela diri kita.

Bukan kuat dan gagah kita tetapi Roh Tuhan yg akan memampukan kita utk memenuhi kehendakNya, tugas kita hanyalah mau membuka & merendahkan hati mengijinkan Roh Tuhan berkarya memimpin hidup kita.

Zakharia 4:6 (TB) 
Maka berbicaralah ia, katanya: "Inilah firman TUHAN kepada Zerubabel bunyinya: Bukan dengan keperkasaan dan bukan dengan kekuatan, melainkan dengan roh-Ku, firman TUHAN semesta alam. 

Seperti saklar ON/OFF ditangan kita, keputusan tetaplah ditangan kita apakah kita mau ijinkan Roh Tuhan yg pimpin atau diri kita sendiri.

Galatia 5:16-17 (TB)
16 Maksudku ialah: hiduplah oleh Roh, maka kamu tidak akan menuruti keinginan daging.
17 Sebab keinginan daging berlawanan dengan keinginan Roh dan keinginan Roh berlawanan dengan keinginan daging — karena keduanya bertentangan — sehingga kamu setiap kali tidak melakukan apa yang kamu kehendaki.

--------
BUKAN PILIHAN
2 Korintus 3:14-15 (TB)
14 Tetapi pikiran mereka telah menjadi tumpul, sebab sampai pada hari ini selubung itu masih tetap menyelubungi mereka, jika mereka membaca perjanjian lama itu tanpa disingkapkan, karena hanya Kristus saja yang dapat menyingkapkannya.
15 Bahkan sampai pada hari ini, setiap kali mereka membaca kitab Musa, ada selubung yang menutupi hati mereka.

Kalau mata rohani kita terbuka, ikut Tuhan dengan sungguh hati itu bukanlah sebuah pilihan krn hanya hanya ini satu2nya pilihan terbaik bagi hidup kita. Sama seperti dihadapan kita ada sepiring nasi goreng enak dan sepiring racun tikus, maka bagi kita yg matanya dpt melihat dengan jelas makan sepiring nasi goreng enak bukanlah sebuah pilihan yg sulit dan membutuhkan pemikiran yg rumit utk memutuskannya.

2 Korintus 3:16-17 (TB)
16 Tetapi apabila hati seorang berbalik kepada Tuhan, maka selubung itu diambil dari padanya.
17 Sebab Tuhan adalah Roh; dan di mana ada Roh Allah, di situ ada kemerdekaan.

Ketika mata rohani kita terbuka maka kita dpt melihat dengan jelas dan membedakannya mana yg sepiring nasi goreng enak dan mana yang sepiring racun tikus. Hanya Tuhan Yesus yg dpt membuka mata rohani kita krn itu ambilah sebuah keputusan utk datang kpd Tuhan Yesus dgn bertobat & kerendahan hati.

Tuhan Yesus menawarkan kemerdekaan bukan ikatan.
Iblis menawarkan ikatan yg dibungkus dgn kemerdekaan.

-------
DARI KATA ORANG
Kejadian 13:8-13 (TB)
8 Maka berkatalah Abram kepada Lot: "Janganlah kiranya ada perkelahian antara aku dan engkau, dan antara para gembalaku dan para gembalamu, sebab kita ini kerabat.
9 Bukankah seluruh negeri ini terbuka untuk engkau? Baiklah pisahkan dirimu dari padaku; jika engkau ke kiri, maka aku ke kanan, jika engkau ke kanan, maka aku ke kiri."
10 Lalu Lot melayangkan pandangnya dan dilihatnyalah, bahwa seluruh Lembah Yordan banyak airnya, seperti taman TUHAN, seperti tanah Mesir, sampai ke Zoar. — Hal itu terjadi sebelum TUHAN memusnahkan Sodom dan Gomora. — 
11 Sebab itu Lot memilih baginya seluruh Lembah Yordan itu, lalu ia berangkat ke sebelah timur dan mereka berpisah.
12 Abram menetap di tanah Kanaan, tetapi Lot menetap di kota-kota Lembah Yordan dan berkemah di dekat Sodom.
13 Adapun orang Sodom sangat jahat dan berdosa terhadap TUHAN.

Saat Abram mengajak Lot keluar memisahkan diri dari sanak keluarganya dan dari kemapanan yg ada, Lot sbg kerabat dekatnya pasti tahu dasar Abram mau meninggalkan semuanya ini. Abram pasti bercerita kpd Lot tentang janji Firman Tuhan yg datang kpdnya. Selain itu Lot juga mau ikut Abram krn melihat kualitas keimanan Abram yg tercermin dalam kehidupannya sehari2. Sebagai kerabat dekat Lot pasti kenal Abram sbg pribadi yg baik dan penuh iman kpd Allahnya.

Namun sangat disayangkan ketika berkat2 Tuhan mulai ikut juga melimpah dlm kehidupan Lot, perhatian Lot mulai bergeser dari keteladanan iman pribadi Abram ke gemerlapnya harta benda. Dengan memutuskan mau berpisah dari Abram, Lot gagal melihat Allah yg selalu menyertai Abram. Lot gagal mengikuti teladan yg diberikan Abram dgn lebih memilih melekatkan hatinya pada harta benda daripada kpd Allah. Ketamakannya akan harta dunia ini mengaburkan mata imannya, kalau Lot dpt melihat dgn jelas bhw Allah-lah yg menjadi sumber segala2 dlm kehidupan Abram maka Lot pasti tdk akan mau berpisah dari Abram, Lot pasti akan lebih memilih menyelesaikan dan mencari jalan keluar atas setiap konflik yg terjadi.

Tapi sayangnya Lot lebih memilih mengejar kekayaan dunia ini daripada mengejar kehendak Allah, bahkan Lot tdk peduli meskipun harus hidup kompromi berdekatan dgn kota Sodom yg terkenal kejahatan & dosa2nya. Lot mulai mengkompromikan imannya demi harta dunia ini.

Dari kisah Lot ini dpt kita tarik pelajaran iman bahwa penting sekali utk mengalami & mengenal Allah secara pribadi lebih dari hanya sekedar kata orang. Ketika kita mengenal pribadi Allah maka mata rohani kita akan terbuka dan dpt melihat bhw nilai pengenalan akan Allah melebihi dari nilai harta dunia ini.

Ayub 42:5 (TB) 
Hanya dari kata orang saja aku mendengar tentang Engkau, tetapi sekarang mataku sendiri memandang Engkau.

Filipi 3:8 (TB) 
Malahan segala sesuatu kuanggap rugi, karena pengenalan akan Kristus Yesus, Tuhanku, lebih mulia dari pada semuanya. Oleh karena Dialah aku telah melepaskan semuanya itu dan menganggapnya sampah, supaya aku memperoleh Kristus,

Jangan hanya mau mengenal Allah dari kata orang, belajarlah utk membangun pengenalan akan Allah secara pribadi. Pengenalan akan Allah akan menuntun kita kpd keselamatan dan menghindarkan kita dari kompromi akan dosa kenikmatan dunia ini.

--------------------
Rabu, 04Jan17
Balikpapan

KUALITAS IMAN
Kejadian 12:1, 10 (TB)
1 Berfirmanlah TUHAN kepada Abram: "Pergilah dari negerimu dan dari sanak saudaramu dan dari rumah bapamu ini ke negeri yang akan Kutunjukkan kepadamu;
10 Ketika kelaparan timbul di negeri itu, pergilah Abram ke Mesir untuk tinggal di situ sebagai orang asing, sebab hebat kelaparan di negeri itu.

Ketika Abram mengikuti kehendak Allah, perjalanannya tidak mudah. Abram menghadapi kelaparan yg mengharuskannya pindah ke Mesir. Tiba di Mesir ada intimidasi ketakutan sehubungan dgn Sarai istrinya yg cantik. Menjalani perjalanan hidupnya yg tdk mudah, Abram tdk protes namun tetap percaya & taat kpd Allah.

Abram memiliki kualitas iman yg begitu kuat krn dia membangun hidupnya dengan bergaul karib dgn Allahnya. Abram mengenal siapa Allahnya dan pengenalan inilah yg membuat iman percayanya kpd Allah tak tergoyahkan. Itulah sebabnya Abram disebut sebagai Sahabat Allah.

Yakobus 2:23 (TB) 
Dengan jalan demikian genaplah nas yang mengatakan: "Lalu percayalah Abraham kepada Allah, maka Allah memperhitungkan hal itu kepadanya sebagai kebenaran." Karena itu Abraham disebut: "Sahabat Allah."

Allah tidak pernah menjanjikan kehidupan tanpa tantangan, tetapi DIA menjanjikan akan menyertai kita dlm menghadapi menjalani perjalanan kehidupan ini.

Yohanes 14:16-18 (TB)
16 Aku akan minta kepada Bapa, dan Ia akan memberikan kepadamu seorang Penolong yang lain, supaya Ia menyertai kamu selama-lamanya,
17 yaitu Roh Kebenaran. Dunia tidak dapat menerima Dia, sebab dunia tidak melihat Dia dan tidak mengenal Dia. Tetapi kamu mengenal Dia, sebab Ia menyertai kamu dan akan diam di dalam kamu.
18 Aku tidak akan meninggalkan kamu sebagai yatim piatu. Aku datang kembali kepadamu.

Allah ingin kita mempercayaiNya dgn sepenuh hati. Apapun juga yg sdg kita hadapi percayalah bhw Allah tdk pernah meninggalkan kita dan DIA tetap yg pegang kendali kehidupan ini.

Kualitas iman percaya kita kpd Allah dipengaruhi oleh kualitas pengenalan kita akan Allah. Bergaul kariblah setiap hari dengan Allah melalui FirmanNya, semakin kita mengenal Allah semakin kuatlah kualitas iman kita kpd-Nya.

----------------------
Selasa, 03Jan17
Balikpapan

PRIORITAS UTAMA
Genesis 7:1 (BIS)
Lalu berkatalah TUHAN kepada Nuh, "Aku melihat bahwa engkau satu-satunya orang yang MELAKUKAN KEHENDAK-KU. Jadi, masuklah ke dalam kapal itu bersama-sama dengan seluruh keluargamu.

Nuh mengambil resiko melawan arus gaya hidup orang2 sejamannya. Nuh memilih hidup melakukan kehendak Allah sbg PRIORITAS UTAMA-nya di tengah2 orang2 sejamannya yg lebih suka memuaskan keinginannya sendiri. Tidaklah mudah tetapi Nuh tahu benar prioritas hidupnya.

Mata Allah tertuju kpd orang2 yg mau melakukan kehendakNya pada jamannya. Orang2 yg mau mawas diri dan menyadari siapa dirinya yg sebenarnya yaitu ciptaan Allah yg punya kewajiban melakukan kehendak Allah Sang Penciptanya.

2 Tawarikh 16:9 (TB) 
Karena mata TUHAN menjelajah seluruh bumi untuk melimpahkan kekuatan-Nya kepada mereka yang bersungguh hati terhadap Dia.

Kisah Para Rasul 13:22 (TB) 
Setelah Saul disingkirkan, Allah mengangkat Daud menjadi raja mereka. Tentang Daud Allah telah menyatakan: Aku telah mendapat Daud bin Isai, seorang yang berkenan di hati-Ku dan yang melakukan segala kehendak-Ku.

Allah adalah pencipta kita dan suatu saat nanti kita akan kembali kpd Sang Pencipta kita, krn itu selagi kita masih punya kesempatan hidup di dunia ini carilah kehendak dan perkenanan Allah lebih dari segala2nya.

Kalau kehendak Allah adalah PRIORITAS UTAMA hidup kita, maka kita akan suka membaca Alkitab krn Alkitab adalah buku pentunjuk yg Allah berikan kpd kita utk kita dpt mengetahui dan menghidupi kehendakNya.

---------------------
Senin, 02Jan17
Balikpapan

KEHENDAK ALLAH
Matius 13:32 (TB) 
Memang biji itu yang paling kecil dari segala jenis benih, tetapi apabila sudah tumbuh, sesawi itu lebih besar dari pada sayuran yang lain, bahkan menjadi pohon, sehingga burung-burung di udara datang bersarang pada cabang-cabangnya."

Sebuah pohon berakar dan bertumbuh, semakin besar pohonnya semakin kuat akarnya. Kekristenan yg benar seperti sebuah pohon yg makin hari makin berakar kuat dan bertumbuh lebat. Berakar dalam iman dan menghasilkan buah2. Inilah kehendak Tuhan bagi anak2nya, kekristenan yg berdampak.

Kehendak Allah :
1. Berakar dan bertumbuh di dalam Tuhan
Iman percaya kita kpd-Nya semakin bertumbuh kuat.

Yohanes 6:29 (TB) 
Jawab Yesus kepada mereka: "Inilah pekerjaan yang dikehendaki Allah, yaitu hendaklah kamu percaya kepada Dia yang telah diutus Allah."

Yohanes 6:40 (TB) 
Sebab inilah kehendak Bapa-Ku, yaitu supaya setiap orang, yang melihat Anak dan yang percaya kepada-Nya beroleh hidup yang kekal, dan supaya Aku membangkitkannya pada akhir zaman."

2. Menghasilkan buah2 :
Ketika kita berakar & tumbuh subur di dalam Kristus maka kita akan menghasilkan buah2 yg matang.

- buah pertobatan : karakter yg diubah menjadi semakin baik, buah karakter yg dpt dinikmati sekitar kita.

Galatia 1:4 (TB) 
yang telah menyerahkan diri-Nya karena dosa-dosa kita, untuk MELEPASKAN kita dari dunia jahat yang sekarang ini, menurut kehendak Allah dan Bapa kita.

1 Tesalonika 4:3 (TB) 
Karena inilah kehendak Allah: PENGUDUSANMU, yaitu supaya kamu menjauhi percabulan,

1 Petrus 2:15 (TB) 
Sebab inilah kehendak Allah, yaitu supaya dengan BERBUAT BAIK kamu membungkamkan kepicikan orang-orang yang bodoh.

- buah pelayanan : jiwa2, semua pelayanan yg kita lakukan fokusmya adalah jiwa2.

Matius 18:14 (TB) 
Demikian juga Bapamu yang di sorga tidak menghendaki supaya seorang pun dari anak-anak ini hilang."

1 Timotius 2:3-4 (TB)
3 Itulah yang baik dan yang berkenan kepada Allah, Juruselamat kita,
4 yang menghendaki supaya semua orang diselamatkan dan memperoleh pengetahuan akan kebenaran.

1 Korintus 9:1 (TB) 
Bukankah aku rasul? Bukankah aku orang bebas? Bukankah aku telah melihat Yesus, Tuhan kita? Bukankah kamu adalah BUAH pekerjaanku dalam Tuhan?

Matius 28:19-20 (TB)
19 Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus,
20 dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman."

------
RUSAK BENAR
Kejadian 6:11-12 (TB)
11 Adapun bumi itu telah rusak di hadapan Allah dan penuh dengan kekerasan.
12 Allah menilik bumi itu dan sungguhlah RUSAK BENAR, sebab semua manusia menjalankan hidup yang rusak di bumi.

Setelah mans memilih jalan hidupnya sendiri hasilnya hanyalah kerusakan semata. Tidak ada yg baik hidup di luar kehendak Allah. Jangan hancurkan hidup kita dgn coba2 lagi hidup di luar kehendak Allah, sudah cukup teladan dari para pendahulu kita di Alkitab. Hanya keledai yg jatuh pada lobang yg sama.

Dalam hidup ini berusahalah untuk mengerti dan menghidupi kehendak Allah. Alkitab diberikan kpd kita agar kita dpt mengerti kehendakNya dan menghidupinya.

Efesus 5:17 (TB) 
Sebab itu janganlah kamu bodoh, tetapi usahakanlah supaya kamu mengerti kehendak Tuhan.

Yohanes 20:31 (TB) 
tetapi semua yang tercantum di sini telah dicatat, supaya kamu percaya, bahwa Yesuslah Mesias, Anak Allah, dan supaya kamu oleh imanmu memperoleh hidup dalam nama-Nya.

Mencintai dan menghidupi Firman Tuhan = hidup dalam kehendak Allah.

---------
Mans cenderung mencari apa yg bisa di dapatkannya dari Tuhan bukan apa yg Tuhan mau dalam hidupnya.

-----------------------
Minggu, 01Jan17
Balikpapan

CIPTAAN MELAWAN PENCIPTANYA
Kejadian 2:16-17 (TB)
16 Lalu TUHAN Allah memberi perintah ini kepada manusia: "Semua pohon dalam taman ini boleh kaumakan buahnya dengan bebas,
17 tetapi pohon pengetahuan tentang yang baik dan yang jahat itu, janganlah kaumakan buahnya, sebab pada hari engkau memakannya, pastilah engkau mati."

Kejadian 3:6 (TB) 
Perempuan itu melihat, bahwa buah pohon itu baik untuk dimakan dan sedap kelihatannya, lagipula pohon itu menarik hati karena memberi pengertian. Lalu ia mengambil dari buahnya dan dimakannya dan diberikannya juga kepada suaminya yang bersama-sama dengan dia, dan suaminya pun memakannya.

Ciptaan melawan Penciptanya, itulah yg terjadi di taman Eden. Mans memberontak terhdp perintah Allah, memilih utk tdk mempercayai & meragukan rencana Allah dlm hidupnya, lebih memilih utk melakukan kehendaknya sendiri daripada kehendak Allah. Sifat mans yg sulit utk menundukan diri kepada kehendak Allah terus berlangsung hingga saat ini, terlihat dari keenggannya utk membaca & memahami buku petunjuk dari Allah yaitu Alkitab Firman Allah. Mans lebih suka utk memanfaatkan Allah demi kepentingannya sendiri daripada melakukan kehendak Allah dalam hidupnya.

Seandainya Adam & Hawa lebih memilih melakukan kehendak Allah maka yg terbaiklah yg akan mereka peroleh yaitu tetap tinggal di taman Eden bersama dengan Allah. Demikian juga kita skrg diperhadapkan pada pilihan yg sama antara melakukan kehendak Allah atau kehendak diri kita sendiri. Pilihlah yg terbaik, temukan kehendak Allah melalui FirmanNya.

--------
MENYENANGKAN ALLAH
1 Thessalonians 2:4 (NLT Study Bible Text,)
For we speak as messengers approved by God to be entrusted with the Good News. OUR PURPOSE IS TO PLEASE GOD, not people. He alone examines the motives of our hearts.

Menyenangkan hati Allah adalah tujuan hidup yg seharusnya mans jalani dalam kehidupannya krn mans adalah ciptaan Allah. Allah menciptakan mans dengan tujuan agar mans melakukan apa yg dikehendaki-Nya dan inilah yg terbaik bagi mans. Kalau kita mau yg terbaik terjadi dalam hidup kita maka apapun juga yg kita lakukan hendaklah tujuannya adalah utk menyenangkan hati Allah.

1 Petrus 4:2-3 (TB)
2 supaya waktu yang sisa jangan kamu pergunakan menurut keinginan manusia, tetapi menurut kehendak Allah.
3 Sebab telah cukup banyak waktu kamu pergunakan untuk melakukan kehendak orang-orang yang tidak mengenal Allah. Kamu telah hidup dalam rupa-rupa hawa nafsu, keinginan, kemabukan, pesta pora, perjamuan minum dan penyembahan berhala yang terlarang.

Daud adalah teladan yg mencari kesenangan hati Allah melebihi kesenangannya sendiri.

Acts 13:22 (BIS)
Setelah Allah menggeserkan dia dari kedudukannya, Allah mengangkat pula Daud menjadi raja mereka. Dan inilah yang dikatakan Allah tentang Daud, 'Aku sudah mendapati Daud anak Isai itu seorang yang MENYENANGKAN HATI-KU. Ialah orang yang akan melaksanakan kemauan-Ku.'

Semua mans selalu ingin yg terbaik bagi kehidupannya, mari jalani th2017 dengan hal2 yg terbaik yaitu melakukan kehendak Allah dalam hidup ini. Libatkan Roh Kudus, Firman Tuhan dan komunitas rohani utk kita dapat mengetahui kehendak Allah dalam hidup kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEPENGIN TAHU

KEPENGIN TAHU Apa yang menjadi kepengin tahuan kita dalam hidup ini, menunjukan jati diri kita yang sebenarnya. Jati diri anak Tuhan terliha...