06Feb19
KRISIS IMAN
Efesus 6:10 (TB)
Akhirnya, HENDAKLAH KAMU KUAT DI DALAM TUHAN, di dalam kekuatan kuasa-Nya.
Alkitab mengajarkan hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan, kata "hendaklah" menunjukan agar kita membuat keputusan utk menjadi kuat dalam iman menghadapi hidup ini.
Kesehatan iman kita haruslah menjadi prioritas dalam hidup ini krn kesehatan iman akan menopang hidup kita. Kenalilah sejak dini tanda2 krisis iman spy kita dapat segera mengantisipasinya.
Tanda2 krisis iman :
1. Selalu mengeluh ketika menghadapi tantangan hidup.
2. Malas melakukan hal2 yg rohani ketika hidupnya tdk sesuai dg apa yg diharapan. Malas baca Alkitab, malas doa, malas melayani jiwa2.
3. Fokus hidupnya pada kebutuhan dirinya sendiri bukan pada kehendak Tuhan dalam hidupnya.
4. Menyalahkan keadaan bahkan menyalahkan Tuhan sebagai penyebab bukannya pembela.
5. Susah untuk diajak berubah.
6. Suka membesarkan masalah melebihi kebesaran Tuhannya.
7. Melampiaskan kejenuhan hatinya pada hobi (sosmed, shopping, dll) atau kebiasaan buruk ketimbang menjalin hubungan yg akrab dgn Tuhannya.
8. Tidak lagi mau peduli dg Tuhan.
9. Maunya melihat jalan keluar dulu baru percaya kpd Tuhan
Cara mengantisipasi agar tidak mengalami krisis iman :
1. Menjaga kesehatan iman dgn selalu hidup menjalin hubungan yg akrab dgn Tuhan. Melalui doa, baca Alkitab dan bersekutu dg saudara seiman.
2. Melihat hidup ini dengan iman yg menyesuaikan dgn janji Firman Tuhan, bukan iman yg menyesuaikan dgn realitas yg sdg dihadapi. Percaya dulu baru kita akan melihat jalan keluar yg dari Tuhan.
3. Hadapi hidup ini dengan antusias, optimis, penuh semangat dan terus mengandalkan Tuhan.
4. Melihat masalah bukan sebagai penghancur tetapi sebagai kesempatan utk melihat Tuhan bekerja dan kita naik ke level iman berikutnya.
5. Jangan mengeluh tapi mengucap syukurlah bhw ada selalu ada pemeliharaan Tuhan dalam hidup kita.
6. Curhatlah, tumpahkan isi hati kita kpd Tuhan.
7. Percayalah bahwa kita tdk sendirian tapi ada Tuhan yg selau peduli dan menyertai kita.
Akhir kata, hanya di dalam Tuhan sajalah kita KUAT. PERCAYALAH!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar