Minggu, 30 Januari 2022

16 Januari 2022 THE FRESH MAKER

16 Januari 2022
MENGENAL TUHAN
THE FRESH MAKER
Hidup manusia dikuasai oleh pikiran krn semua dimulai dari pikiran. Apa yg memenuhi pikiran kita itulah yg akan menguasai hidup kita. Kalau pikiran kita dikuasai oleh ketakutan atau kekuatiran maka hidup kita akan dipenuhi oleh kekuatiran atau ketakutan. Kalau pikiran kita dipenuhi dg kebanggaan akan diri sendiri maka hidup kita akan dipenuhi dg kesombongan. Kalau iri hati menguasai pikiran kita maka hidup kita akan dipenuhi kedengkian.

Penting sekali utk kita memperhatikan dg sungguh2 apa yg sebenarnya memenuhi pikiran kita ini. Alkitab mengajarkan spy kita memiliki pikiran dan perasaan yg sama dg Kristus.

Filipi 2:5 (TB)
Hendaklah kamu dalam hidupmu bersama, menaruh pikiran dan perasaan yang terdapat juga dalam Kristus Yesus, 

Tidak ada cara lain spy pikiran perasaan kita menjadi sama dengan Kristus, yaitu dg cara memenuhi pikiran perasaan kita dg FirmanNya. Karena itu Alkitab mengajarkan supaya perkataan Kristus yaitu FirmanNya tinggal dg segala kekayaannya di dalam hidup kita, yaitu Firman Tuhan memenuhi hati pikiran kita. Mengapa Tuhan Yesus menginginkan ini terjadi dalam hidup kita? Supaya kita bisa mengalami damai sejahtera yg sumbernya dari Tuhan, damai sejahtera yg sejati. Perhatikan dan baca baik2 ayat di dibawah ini.

Kolose 3:15-16a (TB)
15 Hendaklah DAMAI SEJAHTERA KRISTUS memerintah dalam hatimu, karena untuk itulah kamu telah dipanggil menjadi satu tubuh. Dan bersyukurlah.
16a Hendaklah PERKATAAN KRISTUS diam dengan segala kekayaannya di antara kamu,

Colossians 3:16a (KJV) 
16a Let THE WORD OF CHRIST DWELL IN YOU RICHLY

Hanya Firman Tuhan yg dpt mendatangkan damai sejahtera yg sejati dalam hidup kita. Firman Tuhan menghadirkan kesegaran dan sukacita yang sejati dalam hidup kita.

Mazmur 19:8-9 (TB)
8 Taurat TUHAN itu sempurna, MENYEGARKAN JIWA; peraturan TUHAN itu teguh, memberikan hikmat kepada orang yang tak berpengalaman. 
9 Titah TUHAN itu tepat, MENYUKAKAN HATI; perintah TUHAN itu murni, MEMBUAT MATA BERCAHAYA. 

Mazmur 19:7-8 (VMD = Versi Mudah Dibaca)
8 Ajaran TUHAN sempurna adanya, yang memberikan kekuatan kepada umat-Nya. Peraturan TUHAN dapat dipercaya, yang membuat orang bodoh menjadi bijak.
9 Hukum Taurat TUHAN benar, yang membuat orang berbahagia. Perintah TUHAN baik, yang memperlihatkan cara hidup yang benar kepada orang.

Alkitab mengatakan damai sejahtera yg Tuhan berikan tidak sama dg yg dunia berikan.

Yohanes 14:27 (TB)
27 Damai sejahtera Kutinggalkan bagimu. Damai sejahtera-Ku Kuberikan kepadamu, dan apa yang Kuberikan tidak seperti yang diberikan oleh dunia kepadamu. Janganlah gelisah dan gentar hatimu.

Damai sejahtera yg Tuhan berikan adalah damai sejahtera yg melampaui segala akal.

Filipi 4:7 (TB)  
7 Damai sejahtera Allah, yang melampaui segala akal, akan memelihara hati dan pikiranmu dalam Kristus Yesus. 

Filipi 4:7 (BIMK)  
7 Maka sejahtera dari Allah yang tidak mungkin dapat dimengerti manusia, akan menjaga hati dan pikiranmu yang sudah bersatu dengan Kristus Yesus. 

Damai sejahtera yg melampaui segala akal artinya damai sejahtera yg tdk mungkin dpt dimengerti manusia. Damai sejahtera yg diluar nalar atau akal manusia, contohnya: walau badan ini sakit, hati kita tetap penuh damai sejahtera. Walau kita sedang dalam masalah, hati kita tetap penuh damai sejahtera. Walau kita sedang kesulitan keuangan, hati ini bisa tetap damai. Itulah damai sejahtera yg melampaui segala akal. Damai sejahtera yg tdk masuk akal krn sumber damainya bukan dari hal2 dunia atau materi ini tetapi sumbernya dari Tuhan sendiri, yaitu dari FirmanNya yg memenuhi hati pikiran kita. Hidup ini tidak mungkin bebas dari masalah, nah kalau damai sejahtera kita dasarnya pada ada atau tdk adanya masalah maka hidup kita akan dipenuhi kegalauan, kita tdk akan dpt mengalami damai sejahtera dalam hidup ini. Inilah pentingnya mengapa kita perlu damai sejahtera sejati yg sumbernya dari Tuhan bukan dari dunia ini.

So, ayo kalau kita mau alami damai sejahtera yg sejati, penuhi hati pikiran kita dg FirmanNya. FirmanNya yg akan menyegarkan hati pikiran kita. Firman Tuhan adalah THE FRESH MAKER hidup kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEPENGIN TAHU

KEPENGIN TAHU Apa yang menjadi kepengin tahuan kita dalam hidup ini, menunjukan jati diri kita yang sebenarnya. Jati diri anak Tuhan terliha...