05 Februari 2021
Hobi Baca Alkitab
BUKAN IMAN BIASA
Ketika Tuhan datang nanti, Tuhan cari anak2 Tuhan yg punya iman yg persisten, bukan iman yg biasa2.
Luke 18:8b (AMPC)
8 However, when the Son of Man comes, will He find [persistence in] faith on the earth?
Arti Persistence: gigih, teguh, terus menerus.
Bangsa Israel gagal masuk ke tanah perjanjian krn imannya yg tdk persisten. Mereka percaya sebentar saja ketika pencobaan datang iman mereka runtuh.
Ibrani 3:18-19 (TB)
18 Dan siapakah yang telah Ia sumpahi, bahwa mereka takkan masuk ke tempat perhentian-Nya? Bukankah mereka yang tidak taat?
19 Demikianlah kita lihat, bahwa mereka tidak dapat masuk oleh karena ketidakpercayaan mereka.
Iman yg persisten artinya iman yg gigih, teguh dan terus menerus apapun juga yg terjadi. Iman yg persisten hanya dpt dibangun dg satu cara yaitu berakar pada Firman Tuhan.
Perhatikan ayat di bawah ini, iman yg tdk persisten adalah iman yg tdk berakar pada Firman Tuhan. Menerima Firman dg gembira tapi tdk berakar, percaya hanya sebentar saja.
Lukas 8:13 (TB)
Yang jatuh di tanah yang berbatu-batu itu ialah orang, yang setelah mendengar firman itu, menerimanya dengan gembira, tetapi mereka itu tidak berakar, mereka percaya sebentar saja dan dalam masa pencobaan mereka murtad.
Berakar pada Firman Tuhan modal utk memiliki iman yg persisten.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar