10 Februari 2022
BERUSAHA SUNGGUH2 MENGENAL TUHAN
ALKITAB MAKANAN POKOK ATAU CAMILAN
Ada makanan pokok dan camilan. Camilan adalah makanan yg tidak dianggap penting, kalau kepengin ya nyamil kalau tdk ada ya tidak apa2, beda dg makanan pokok yg harus selalu ada setiap harinya. Tuhan melalui Alkitab FirmanNya mengajarkan agar kita menjadikan Alkitab FirmanNya sbg makanan pokok sehari2 kita. Perhatikan baik2 ayat di bawah ini, kita diminta menikmati Alkitab Firman Tuhan sama spt bayi menikmati makanan pokok susu murni sehari2nya.
1 Peter 2:2 (TB)
2 Dan jadilah sama seperti bayi yang baru lahir, yang selalu ingin akan air susu yang murni dan yang rohani, supaya olehnya kamu bertumbuh dan beroleh keselamatan,
1Pe 2:2 (KJV)
2 As newborn babes, desire the sincere milk of the word, that ye may grow thereby:
1 Peter 2:2 (TPT)
2 In the same way that nursing infants cry for milk, you MUST INTENSELY CRAVE THE PURE SPIRITUAL MILK OF GOD'S WORD . For this “milk” will cause you to grow into maturity, fully nourished and strong for life—
1 Peter 2:2 (GW)
2 Desire God’s pure word as newborn babies desire milk. Then you will grow in your salvation.
1 Petrus 2:2 (IMB)
Seperti bayi yang baru lahir, hendaklah kamu menginginkan air susu yang murni, yaitu firman, supaya kamu dapat bertumbuh di dalamnya.
1 Petrus 2:2 (TSI)
Sebagaimana bayi yang baru lahir yang selalu haus akan air susu murni dari ibunya, begitu juga kalian hendaklah selalu haus akan pelajaran rohani yang benar— yaitu yang terdapat dalam Firman Allah. Karena dalam Firman Allah dikatakan seperti ini, “Kalian sendiri sudah merasakan kebaikan TUHAN.” Dengan demikian kalian akan semakin dewasa rohani.
Bayi yg suka menikmati makanan pokoknya yaitu susu yg murni, akan tumbuh sehat dan kuat. Demikian juga kalau kita suka menikmati makanan pokok yg murni yg Tuhan sediakan yaitu Alkitab Firman Tuhan maka iman kita akan tumbuh sehat, penuh nutrisi dan kuat. Makanan yg murni ini adalah Alkitab Firman Tuhan.
Amsal 30:5-6 (TB)
5 Semua firman Allah adalah murni. Ia adalah perisai bagi orang-orang yang berlindung pada-Nya.
6 Jangan menambahi firman-Nya, supaya engkau tidak ditegur-Nya dan dianggap pendusta.
Mazmur 12:7 (AYT)
7 Perkataan TUHAN adalah perkataan yang murni, seperti perak yang diuji dalam dapur peleburan bumi, dimurnikan sampai tujuh kali.
Mazmur 18:30 (TL)
(18-31) Maka jalan Allah itulah sempurna adanya, dan firman Tuhan itu mahasuci; maka Ialah suatu perisai bagi segala orang yang percaya akan Dia.
Mazmur 19:8 (TB)
(19-9) Titah TUHAN itu tepat, menyukakan hati; perintah TUHAN itu murni, membuat mata bercahaya.
Perhatikan iman Ayub, menghadapi tantangan hidup yg tdk mudah, Ayub bisa tetap kuat krn Ayub menjadikan Alkitab Firman Tuhan sbg makanan pokoknya bahkan lebih dari makanan sehari2nya.
Ayub 23:12 (VMD)
Aku selalu taat kepada perintah-Nya. Aku mencintai firman dari mulut-Nya lebih daripada mencintai makananku.
Job 23:11-12 (NLT)
11 For I have stayed on God’s paths;
I have followed his ways and not turned aside.
12 I have not departed from his commands,
but have treasured his words more than daily food.
Demikian juga nabi Yeremia, dia menikmati Alkitab spt makanannya.
Jeremiah 15:16 (KJV)
16 Thy words were found, and I did eat them; and thy word was unto me the joy and rejoicing of mine heart: for I am called by thy name, O LORD God of hosts.
Dalam hidup kita apa yg kita nikmati setiap harinya, apa yg menjadi makanan pokok kita setiap harinya, apakah Alkitab Firman Tuhan atau yg lainnya. Belajar dari jemaat di Berea, mereka menjadikan Alkitab Firman Tuhan sbg makanan pokok, panduan & pegangan hidupnya. Mereka selalu mencocokkan apakah yg disampaikan Paulus sesuai dg Alkitab Firman Tuhan atau tidak.
Kisah Para Rasul 17:11-12 (BIMK)
11 Orang-orang di Berea lebih terbuka hatinya daripada orang-orang di Tesalonika. Dengan senang hati mereka mendengarkan berita tentang Yesus, dan setiap hari mereka menyelidiki Alkitab untuk mengetahui apakah pengajaran Paulus itu benar.
12 Banyak di antara mereka percaya kepada Yesus, dan tidak sedikit pula orang-orang Yunani terkemuka, yang percaya; baik wanita maupun pria.
Ketika jemaat Berea menikmati Alkitab Firman Tuhan sbg makanan pokoknya, mereka mengalami perjumpaan dg Tuhan Yesus dan hidup mereka berubah, menjadi percaya kpd Tuhan Yesus.
So, ayo kita nikmati Firman Tuhan yg murni dengan langsung membaca sumbernya yaitu Alkitab Firman Tuhan setiap hari. Jangan jadikan kotbah2, renungan2, tulisan2 sbg makanan pokok kita sehari2 krn yg murni hanyalah Alkitab Firman Tuhan. Nikmati Alkitab Firman Tuhan yg murni sebagai makanan pokok kita setiap harinya lebih dari yg lainnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar