14 April 2022
BERUSAHA SUNGGUH2 MENGENAL TUHAN
KEWAJIBAN MENJADI KESUKAAN
Alkitab bukan hanya sekedar kewajiban bahan bacaan renungan di pagi atau malam hari atau sewaktu acara persekutuan atau ibadah. Alkitab adalah bagian hidup kita, kesukaan kita yg tdk terpisahkan setiap harinya, inilah yg Tuhan ajarkan. Perhatikan apa yg Tuhan ajarkan kpd orang2 Yahudi yg percaya kpdNya, ayat ini termasuk utk kita.
Yohanes 8:31-32 (TB)
31 Maka kata-Nya kepada orang-orang Yahudi yang percaya kepada-Nya: "JIKALAU KAMU TETAP* DALAM FIRMAN-KU, KAMU BENAR-BENAR ADALAH MURID-KU
32 dan kamu akan mengetahui kebenaran, dan kebenaran itu akan memerdekakan kamu."
John 8:31-32 (KJV)
31 Then said Jesus to those Jews which believed on him, If ye CONTINUE* in my word, then are ye my disciples indeed;
32 And ye shall know the truth, and the truth shall make you free.
CWSB Dictionary
*)Tetap, Continue = Gr. Meno
- Untuk menjadi dan tetap bersatu dengan Tuhan, satu dalam hati, pikiran, dan kemauan.
Olive Tree Enhanced Strong's Dictionary
*)Tetap, Continue = Gr. Meno
- to remain as one, not to become another or different
- not to depart, to continue to be present
Menjadikan Alkitab FirmanNya sbg satu kesatuan, bagian hidup kita sehari2nya yg tidak terpisahkan sampai hati, pikiran dan kemauan kita menyatu atau menjadi sama dengan Tuhan.
Artinya tetap atau continue/terus menerus atau menjadi bagian yg tidak terpisahkan adalah menjadikan Alkitab Firman Tuhan sbg kesukaan dalam hidup kita. Tuhan selalu mengingatkan utk kita membangun KESUKAAN akan Alkitab FirmanNya, perhatikan ayat2 di bawah ini.
Mazmur 1:2 (TB)
tetapi yang KESUKAANNYA ialah Taurat TUHAN, dan yang merenungkan Taurat itu siang dan malam.
Mazmur 119:70 (TB)
Hati mereka tebal seperti lemak, tetapi aku, Taurat-Mu ialah KESUKAANKU.
Mazmur 119:92 (FAYH)
Seandainya hukum-hukum-Mu bukan KESUKAANKU, tentu aku sudah berputus asa dan binasa.
Mazmur 119:143 (TB)
Aku ditimpa kesesakan dan kesusahan, tetapi perintah-perintah-Mu menjadi KESUKAANKU.
Mazmur 119:174 (TB)
Aku rindu kepada keselamatan dari pada-Mu, ya TUHAN, dan Taurat-Mu menjadi KESUKAANKU.
Yeremia 15:16 (TB)
Apabila aku bertemu dengan perkataan-perkataan-Mu, maka aku MENIKMATINYA; FIRMAN-MU itu menjadi KEGIRANGAN bagiku, dan menjadi KESUKAAN HATIKU, sebab nama-Mu telah diserukan atasku, ya TUHAN, Allah semesta alam.
Perlakuan kita utk apa yg kita sukai akan berbeda sekali dg apa yg biasa atau bahkan tdk kita sukai. Sesibuk2nya kita akan meluangkan atau mengadakan waktu utk melakukan apa yg kita sukai.
Contohnya kalau kita suka lihat HP, sesibuk2nya kita kalau HP tertinggal kita pasti balik utk mengambilnya. Dan dalam sehari pastilah kita tdk akan pernah terlepas dari melihat HP, baik itu melihat sosmed, WA, dll. Hasil survey dalam sehari kita melihat HP sebanyak 60-80 kali. Ternyata utk lihat HP kita tdk pernah terkendala dg yg namanya sibuk. Ini semua krn kita menyukainya. Namun seringkali utk menikmati Alkitab Firman Tuhan seringkali terkendala dg yg namanya sibuk.
Rasul Petrus menggambarkan utk kita menikmati Alkitab sama spt bayi menikmati air susu yg murni. Setiap harinya bayi menikmati air susu 8-12 kali. Tidak pernah seharipun lewat tanpa minum air susu.
1 Peter 2:2 (TPT)
2 In the same way that nursing infants cry for milk, you MUST INTENSELY CRAVE THE PURE SPIRITUAL MILK OF GOD'S WORD . For this “milk” will cause you TO GROW into MATURITY, FULLY NOURISHED and STRONG FOR LIFE.
Bayi dpt menikmati air susu yg murni krn menjadi KESUKAAN-nya. Kita juga akan dpt menikmati Alkitab Firman Tuhan kalau menjadi KESUKAAN kita setiap harinya. Kalau sdh menjadi KESUKAAN maka seharipun kita tdk akan pernah lewatkan tanpa menikmati Alkitab walau kita sibuk.
Tuhan jauh lebih tahu yg terbaik buat kita krn itu DIA ingin kita punya kesukaan yg terbaik yaitu kesukaan menikmati Alkitab FirmanNya. Tujuannya adalah spy kita dapat mengenal Tuhan dengan baik dan benar. Mengenal Tuhan akan menghindarkan kita dari salah paham dg Tuhan yg dpt membuat kita kecewa, ngomel, marah dan bahkan meninggalkan Tuhan. Juga supaya rohani kita dapat tumbuh dewasa, penuh nutrisi dan kuat dalam menghadapi kehidupan ini, spt yg ditulis di ayat 1Petrus 2:2 versi TPT (The Passion Translation) di atas.
Bangun KESUKAAN MENIKMATI Alkitab Firman Tuhan, jadikan bagian hidup kita sehari2 yg tidak terpisahkan. Mulai ubah konsep membaca Alkitab sbg KEWAJIBAN menjadi KESUKAAN yg kita nikmati ditengah2 kesibukan kita setiap sehari2nya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar