SETIAP HARI BERSAMA YESUS BAPAKU
Tahun Perubahan Supranatural & Perkenanan
Sabtu, 05Mei18
Jkt
HIDUP BERKENAN
2 Tawarikh 18:12-13 (TB)
12 Suruhan yang pergi memanggil Mikha itu berkata kepadanya: "Ketahuilah, nabi-nabi itu sudah sepakat meramalkan yang baik bagi raja, hendaklah engkau juga berbicara seperti salah seorang dari pada mereka dan meramalkan yang baik."
13 Tetapi Mikha menjawab: "Demi TUHAN yang hidup, sesungguhnya, apa yang akan difirmankan Allahku, itulah yang akan kukatakan."
2 Chronicles 18:21 (NLT)
21 “And the spirit replied, ‘I will go out and inspire ALL of AHAB’s PROPHETS to speak lies.’
“ ‘You will succeed,’ said the Lord. ‘Go ahead and do it.’
Nabi Mikha mengambil sikap yg berbeda dengan nabi2 lainnya. Mikha tetap memposisikan dirinya sebagai nabinya Tuhan, sedangkan nabi2 lainnya memposisikan diri mereka sebagai nabi2nya raja Ahab. Nabi Mikha tidak mencari keuntungan bagi dirinya sendiri, dia mencari perkenanan Tuhan dalam hidupnya apapun juga resikonya. Berbeda dengan nabi2 lainnya, mereka berusaha menyelamatkan & mencari keuntungan bagi dirinya sendiri di hadapan raja Ahab, walaupun dengan demikian mereka harus melawan kebenaran Firman Tuhan.
Nilai2 kebenaran Firman Tuhan haruslah berakar lebih kuat dalam hati kita, mewarnai dan mempengaruhi hati ini sedemikian rupa. Sehingga dengan demikian kita akan menjadi lebih peka apakah tindakan atau perkataan kita tujuannya utk menyukakan hati Tuhan atau hanya sekedar utk menyukakan hati mans.
Alkitab Firman Tuhan akan menuntun kita masuk dalam kehidupan yg berkenan dan menyukakan hati Tuhan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar