SETIAP HARI BERSAMA YESUS BAPAKU
Tahun Perubahan Supranatural & Perkenanan
Kamis, 12Jul18
Bpp
KEKUATAN SEBENARNYA
Amsal 24:10 (TB)
Jika engkau tawar hati pada masa kesesakan, kecillah kekuatanmu.
Hidup orang benar bukan berarti bebas dari kesesakan. Masa yg menyesakkan kalau disikapi dgn sikap hati yg benar justru akan melatih otot2 iman kita menjadi kuat. Sikap hati yg benar dimasa-masa seperti ini adalah tidak putus asa tetapi menghadapinya dgn keyakinan yg teguh bhw Allah Bapa kita tdk pernah membiarkan kita seorg diri dan bahkan Allah Bapa sdh menyediakan jalan keluarnya.
Yohanes 14:18
Aku tidak akan meninggalkan kamu sebagai yatim piatu. Aku datang kembali kepadamu.
1 Korintus 10:13
Pencobaan-pencobaan yang kamu alami ialah pencobaan-pencobaan biasa, yang tidak melebihi kekuatan manusia. Sebab Allah setia dan karena itu Ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu. Pada waktu kamu dicobai Ia akan memberikan kepadamu jalan ke luar, sehingga kamu dapat menanggungnya.
Belajar dari Daud, kunci menghadapi masa-masa yg menyesakkan adalah menguatkan iman percaya kita kepada Allah Bapa.
1 Samuel 30:6 (TB)
Dan Daud sangat terjepit, karena rakyat mengatakan hendak melempari dia dengan batu. Seluruh rakyat itu telah pedih hati, masing-masing karena anaknya laki-laki dan perempuan. Tetapi Daud MENGUATKAN KEPERCAYAANNYA KEPADA TUHAN, ALLAHNYA.
Kekuatan kita yg sebenarnya terletak pada seberapa percayanya kita kpd Allah Bapa kita.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar