13 April 2019
TO BE CONTINUED
1 Tesalonika 4:13 (TB)
Selanjutnya kami tidak mau, saudara-saudara, bahwa kamu tidak mengetahui tentang mereka yang meninggal, supaya kamu jangan berdukacita seperti orang-orang lain yang tidak mempunyai pengharapan.
Di dalam Tuhan selalu ada pengharapan, bahkan kematianpun yg bagi banyak org adalah hilangnya atau pupusnya harapan atau jalan buntu sehingga mereka berdukacita namun tdk bagi kita org2 percaya. Kematian tdk dpt menghalangi pengharapan kita kpd Tuhan. Melalui ayat di atas Tuhan sedang mengajar dan menghibur kita bhw di dalam Tuhan selalu ada pengharapan, tidak ada jalan buntu di dalam Tuhan. Di dalam Tuhan selalu ada TO BE CONTINUED yg artinya bersambung atau ada kelanjutannya, bukan tamat atau jalan buntu. Tuhan tetap sanggup menolong dan memelihara hidup kita apapun kondisi yg sedang kita hadapi.
Hal yg sama terjadi dalam diri Yairus kepala rumah ibadat, anaknya mati ketika Yesus masih dalam perjalanan menuju ke rumahnya. Bagi banyak org kematian selesailah sudah namun bagi Tuhan masih TO BE CONTINUED.
Markus 5:35-36 (TB)
35 Ketika Yesus masih berbicara datanglah orang dari keluarga kepala rumah ibadat itu dan berkata: "Anakmu sudah mati, apa perlunya lagi engkau menyusah-nyusahkan Guru?"
36 Tetapi Yesus tidak menghiraukan perkataan mereka dan berkata kepada kepala rumah ibadat: "Jangan takut, percaya saja!"
Tuhan mengajarkan kpd Yairus utk jangan takut, PERCAYA SAJA! maka engkau akan mengalami TO BE CONTINUED yang dari Tuhan. Yairus mengalami pertolongan dan pemeliharaan yg dari Tuhan.
Apa masalah atau tantangan atau persoalan yg sedang kita hadapi saat ini? Belajar utk tetap PERCAYA SAJA kpd Tuhan maka kita akan mengalami TO BE CONTINUED yg dari Tuhan.
Daud mengalami jalan buntu di Ziklag, sepertinya hilang atau pupus sdh harapannya namun Daud menguatkan iman percayanya kpd Tuhan dan dia mengalami TO BE CONTINUED yg datangnya dari Tuhan. Daud mengalami pertolongan dan pemeliharaan yg dari Tuhan.
1 Samuel 30:1, 4, 6, 18-19 (TB)
1 Ketika Daud serta orang-orangnya sampai ke Ziklag pada hari yang ketiga, orang Amalek telah menyerbu Tanah Negeb dan Ziklag; Ziklag telah dikalahkan oleh mereka dan dibakar habis.
4 Lalu menangislah Daud dan rakyat yang bersama-sama dengan dia itu dengan nyaring, sampai mereka tidak kuat lagi menangis.
6 Dan Daud sangat terjepit, karena rakyat mengatakan hendak melempari dia dengan batu. Seluruh rakyat itu telah pedih hati, masing-masing karena anaknya laki-laki dan perempuan. Tetapi Daud MENGUATKAN KEPERCAYAANNYA kepada TUHAN, Allahnya.
18 Daud melepaskan semua apa yang dirampas oleh orang Amalek itu; juga kedua isterinya dapat dilepaskan Daud.
19 Tidak ada yang hilang pada mereka, dari hal yang kecil sampai hal yang besar, sampai anak laki-laki dan anak perempuan, dan dari jarahan sampai segala sesuatu yang telah dirampas mereka; semuanya itu dibawa Daud kembali.
Di dalam Tuhan selalu ada TO BE CONTINUED, tidak ada jalan buntu, so tetap kuatkan hati, jangan tawar hati, teruslah berharap kpd Tuhan dengan membangun iman percaya kita setiap hari berdasarkan Firman Tuhan yg murni yg sanggup membuat mata kita tetap bercahaya bersemangat menghadapi semuanya ini. Pengharapan di dalam Tuhan akan membuat mata kita bercahaya penuh dengan semangat menghadapi hidup ini.
Mazmur 19:9(TB)
Titah TUHAN itu tepat, menyukakan hati; perintah TUHAN itu murni, membuat mata bercahaya.
Resep utk dapat terus bersemangat dalam hidup ini adalah PERCAYA SAJA dan alami TO BE CONTINUED yang dari Tuhan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar