Jumat, 02 Agustus 2019

Maturity - 06Juli19 Hati Gembira

06 Julib2019
Hati Gembira

Amsal 17:22
Hati yang gembira adalah obat yang manjur, tetapi semangat yang patah mengeringkan tulang.

Bagaimana hati ini bisa gembira kalau sakit kanker darah Multiple Myeloma, kanker darah yg tergolong langka, ganas dan mematikan. Ternyata hati yg gembira itu tergantung dari apa yg kita isikan ke dalam pikiran kita setiap harinya. Sama seperti sebuah pasta gigi (odol) karena isinya pasta gigi (odol) maka kalau ditekan (dipencet) yg keluar pastilah pasta gigi, tapi coba kalau isinya diganti kecap maka kalau ditekan yg keluar pasti kecap walaupun tempatnya tetap pasta gigi. Intinya adalah apa yg kita isikan itulah yg akan keluar ketika ada tekanan.

Firman Tuhan mengatakan kalau kita isi hati ini dengan kepercayaan kepada Tuhan maka yg akan keluar dari hati ini adalah aliran air hidup, yaitu hal2 yang menyenangkan, hal2 yg positif, hati yg penuh damai sejahtera, hati yg gembira & semangat.

Yohanes 7:38
Barangsiapa percaya kepada-Ku, seperti yang dikatakan oleh Kitab Suci: Dari dalam hatinya akan mengalir aliran-aliran AIR HIDUP."

Bagaimana caranya mengisi hati ini dg kepercayaan kpd Tuhan? Firman Tuhan mengajarkan bhw iman timbul dari mendengarkan Firman Tuhan.

Roma 10:17
Jadi, iman timbul dari pendengaran, dan pendengaran oleh FIRMAN KRISTUS.

Jadi kalau Firman Tuhan yg terus kita isikan ke dalam pikiran dan hati ini maka yg akan keluar dari hati ini ketika tekanan hidup menghampiri kita adalah aliran air hidup yaitu hal2 yg positif, hati yg gembira, semangat, sukacita, damai sejahtera yg melampaui segala akal.

Inilah yang saya alami, sakit kanker itu gak enak. Kankernya aja udah bikin badan sakit semua ditambah obat kemonya, badan dan suasana hati tambah jadi lebih gak karuan lagi. Kalau boleh saya gambarkan seperti udah kepleset jatuh dari lantai 5, kaki tangan kesleo ditambah ketimpa tangga, ketimpa meja kursi, kecepit pintu ditambah digigit 10 ekor anjing doberman. Secara kekuatan manusia sulit utk hati ini dapat bergembira. Itulah sebabnya saya tidak berusaha dengan kekuatan diri saya sendiri, yang saya lakukan setiap hari sedikit demi sedikit dengan sabar saya isi pikiran dan hati ini dgn Firman Tuhan, perlahan2 namun pasti, setiap hari makin lama makin banyak Firman Tuhan masuk ke hati ini. Firman Tuhan inilah yg mengubah hati saya, Firman Tuhan mengubah cara pandang saya melihat penyakit kanker darah yg saya derita, saya jadi lebih tenang, semangat dan penuh dengan pengharapan.

Rajin2lah baca Alkitab, isi pikiran dan hati ini dengan Firman Tuhan setiap hari krn hanya Firman Tuhan-lah yg dpt menolong dan memberi kekuatan disaat tidak ada lagi yg dapat menolong kita. Kalau kita mau baca Alkitab kita tdk akan pernah merasa sendirian dalam menghadapi hidup ini, ada Bapa yg selalu menyertai kita, itu yg Firman Tuhan akan selalu ingatkan kpd kita. Kita akan jadi lebih semangat menjalani kehidupan ini.

Ayo jangan tunda lagi, mulailah ambil Alkitab dan baca.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEPENGIN TAHU

KEPENGIN TAHU Apa yang menjadi kepengin tahuan kita dalam hidup ini, menunjukan jati diri kita yang sebenarnya. Jati diri anak Tuhan terliha...