08 September 2020
Hobi Baca Alkitab
PEGANGAN HIDUP
Pegangan hidup Ayub adalah Firman Tuhan. Inilah yg membuatnya tetap kuat dalam menjalani kehidupannya yg tdk mudah. Ayat dibawah ini ungkapan hatinya tentang Firman Tuhan.
Ayub 6:10 (TB)
10 Itulah yang masih merupakan hiburan bagiku, bahkan aku akan melompat-lompat kegirangan di waktu kepedihan yang tak kenal belas kasihan, sebab aku tidak pernah menyangkal firman Yang Mahakudus.
Job 6:10 (NLT)
10 At least I can take comfort in this:
Despite the pain, I have not denied the words of the Holy One.
Job 6:10 (New Life Bible)
10 But this gives me comfort even though I suffer much pain because I have not turned away from the words of the Holy One.
Dalam hidupnya Ayub benar2 menghargai Firman Tuhan bahkan dia menghargainya lebih dari makanannya sehari2nya. Firman Tuhan benar2 menjadi pegangan hidupnya yg utama.
Ayub 23:11-12 (FAYH)
11 "Aku selalu mengikuti jejak-Nya, aku berjalan pada jalan-Nya, aku tidak menyimpang.
12 Aku tidak menolak perintah-perintah-Nya, aku menghargai firman-Nya lebih daripada makananku sehari-hari.
Firman Tuhan itu penuh kuasa, bagaimana kita memperlakukannya akan menentukan seberapa besar pengaruhnya dalam hidup kita.
Belajar seperti Ayub, perlakukan Firman Tuhan sebagaimana seharusnya yaitu jadikan pegangan hidup kita yang utama.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar