Kamis, 17 September 2020

16 September 2020 TOMBOL

 16 September 2020

Hobi Baca Alkitab

TOMBOL



Mengapa kita harus baca Alkitab?

Hati mans kecenderungannya jahat adanya. Apa yg keluar dari hati mans itulah yg menajiskannya, mencemari atau mengotori hidupnya.


Markus 7:20-23 (TB)

20 Kata-Nya lagi: "Apa yang keluar dari seseorang, itulah yang menajiskannya,

21 sebab dari dalam, dari hati orang, timbul segala pikiran jahat, percabulan, pencurian, pembunuhan,

22 perzinahan, keserakahan, kejahatan, kelicikan, hawa nafsu, iri hati, hujat, kesombongan, kebebalan.

23 Semua hal-hal jahat ini timbul dari dalam dan menajiskan orang."


Kejadian 6:5 (TB)

Ketika dilihat TUHAN, bahwa kejahatan manusia besar di bumi dan bahwa segala KECENDERUNGAN HATINYA SELALU MEMBUAHKAN KEJAHATAN semata-mata,


Kejadian 8:21 (TB)

Ketika TUHAN mencium persembahan yang harum itu, berfirmanlah TUHAN dalam hati-Nya: "Aku takkan mengutuk bumi ini lagi karena manusia, sekalipun yang ditimbulkan HATINYA ADALAH JAHAT DARI SEJAK KECILNYA, dan Aku takkan membinasakan lagi segala yang hidup seperti yang telah Kulakukan.


Kita perlu menyadari hal ini, kalau kita menyadarinya maka kita tdk akan membiarkan kecenderungan hati yg jahat ini menguasai hidup kita. Bagaimana caranya?


Mazmur 119:11 (FAYH)

Aku telah banyak merenungkan firman-Mu dan menyimpannya di dalam hatiku sehingga aku terhindar dari berbuat dosa.


Yakobus 1:21-22 (TB)

21 Sebab itu buanglah segala sesuatu yang kotor dan kejahatan yang begitu banyak itu dan terimalah dengan lemah lembut firman yang tertanam di dalam hatimu, yang berkuasa menyelamatkan jiwamu.

22 Tetapi hendaklah kamu menjadi pelaku firman dan bukan hanya pendengar saja; sebab jika tidak demikian kamu menipu diri sendiri.


Menjaga hati ini dg cara membaca, merenungkan & melakukan Firman Tuhan. Mengisi dan memenuhi hati ini dg Firman Tuhan shg hal2 yg jahat tersingkirkan, tdk ada kesempatan utk menguasai hati ini. Firman Tuhan punya kuasa membersihkan hati ini.


Tombolnya ada di tangan kita apakah kita mau mengisi hati ini dg Firman Tuhan atau membiarkan hati ini dg kecenderungannya yg jahat.


-----

Yuk baca dan renungkan Firman Tuhan, follow IG@hobibacaalkitab akan membantu mengingatkan kita utk baca Alkitab setiap hari, melatih diri ini utk menekan tombol yg benar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEPENGIN TAHU

KEPENGIN TAHU Apa yang menjadi kepengin tahuan kita dalam hidup ini, menunjukan jati diri kita yang sebenarnya. Jati diri anak Tuhan terliha...