10 Mei 2021
Hobi Baca Alkitab
BERUBAH
Kis 4:13 (TB)
13 Ketika sidang itu melihat keberanian Petrus dan Yohanes dan mengetahui, bahwa keduanya orang biasa yang tidak terpelajar, heranlah mereka; dan mereka mengenal keduanya sebagai pengikut Yesus.
Acts 4:13 (TPT)
13 The council members were astonished as they witnessed the bold courage of Peter and John, especially when they discovered that they were just ordinary men who had never had religious training. Then they began to understand THE EFFECT JESUS had on them simply by spending time with him.
LASB Catatan:
Mengetahui bahwa Petrus dan Yohanes tidak terpelajar, sidang itu heran dengan apa yang telah dilakukan Yesus bagi mereka. Hidup yang berubah meyakinkan orang akan kekuatan Kristus. Salah satu kesaksian terbesar kita adalah perubahan yang dilihat orang lain dalam kehidupan dan sikap kita sejak kita percaya kepada Kristus.
Ayat di atas menjelaskan bhw perubahan yg terjadi dalam hidup Petrus dan Yohanes krn mereka hidup bersama Tuhan Yesus. Bergaul akrab dg Tuhan Yesus telah mengubah hidup mereka.
Kalau kita sungguh2 jadi murid Tuhan PASTI TERJADI PERUBAHAN HIDUP. Perubahan hidup adalah keputusan kita, artinya tdk terjadi dg sendirinya harus ada kesadaran dan kemauan utk mau berubah menjadi semakin baik, semakin serupa dg karakter Kristus. Contohnya kalau yg tadinya suka emosian gak jelas, sejak jadi murid Tuhan Yesus, mau berubah menguasai diri dan jadi lebih sabar. Dulunya suka nge-gosip critain orang lain skrg berubah suka crita tentang Tuhan. Orang lain akan melihat perubahan ini dan mereka akan memuliakan Tuhan.
Perubahan dimulai dari kesadaran yg muncul di hati krn ada Roh Kudus dan FirmanNya yg mewarnai hati ini, kemudian kita memutuskan utk mau berubah. Kesadaran akan adanya kehadiran Tuhan 24 jam akan membimbing kita utk berubah sesuai dg apa yg Alkitab Firman Tuhan ajarkan.
Galatia 4:6 (TB)
Dan karena kamu adalah anak, maka Allah telah menyuruh Roh Anak-Nya ke dalam hati kita, yang berseru: "ya Abba, ya Bapa!"
2 Timotius 3:16 (BIMK)
Semua yang tertulis dalam Alkitab, diilhami oleh Allah dan berguna untuk mengajarkan yang benar, untuk menegur dan membetulkan yang salah, dan untuk mengajar manusia supaya hidup menurut kemauan Allah.
So, ayo kita bergaul akrab dg Tuhan setiap hari. Nikmati Firman bersama Roh Kudus dan ambil keputusan utk setiap hari mau berubah menjadi lebih baik sesuai dg apa yg Alkitab Firman Tuhan ajarkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar