27 Maret 2022
BERUSAHA SUNGGUH2 MENGENAL TUHAN
APA SIH MAUNYA
2 Timotius 3:1-7 (BIMK)
1 Ingatlah ini: Pada hari-hari terakhir akan ada banyak kesusahan.
2 Manusia akan mementingkan dirinya sendiri, bersifat mata duitan, sombong dan suka membual. Mereka suka menghina orang, memberontak terhadap orang tua, tidak tahu berterima kasih, dan membenci hal-hal rohani.
3 Mereka tidak mengasihi sesama, tidak suka memberi ampun, mereka suka memburuk-burukkan nama orang lain, suka memakai kekerasan, mereka kejam, dan tidak menyukai kebaikan.
4 Mereka suka mengkhianat, angkuh dan tidak berpikir panjang. Mereka lebih suka pada kesenangan dunia daripada menuruti Allah.
5 Meskipun secara lahir, mereka taat menjalankan kewajiban agama, namun menolak inti dari agama itu sendiri. Jauhilah orang-orang yang seperti itu.
6 Ada di antara mereka yang sudah menyusup ke rumah-rumah, lalu memikat wanita-wanita lemah yang punya banyak sekali dosa dan dikuasai oleh macam-macam keinginan.
7 Wanita-wanita itu terus-menerus minta diajar, tetapi tidak pernah dapat mengenal ajaran yang benar dari Allah.
Ayat ini menubuatkan pada hari-hari terakhir akan ada banyak kesusahan. Di tengah2 masa yg susah ini, mans diperhadapkan pada pilihan antara mengarahkan hati pikiran ini utk terus mengenal Tuhan atau fokus pada pergumulan masalah mereka. Kecenderungan mans ketika mengalami masa yg susah tidak lagi peduli dg pengenalan akan Tuhan. Fokus mereka pada masalah mereka, bahkan dalam hubungannya dg Tuhan keinginan mereka bukan lagi mengenal Tuhan tapi bagaimana caranya meminta pertolongan Tuhan secepatnya spy masalah mereka bisa diselesaikan. Bukti bhw fokus mereka bukan lagi pada pengenalan akan Tuhan adalah kalau pertolongan dari Tuhan tdk juga kunjung datang, mereka akan mudah mengeluh, ngomel, marah2 dg Tuhan. Mans menjadi egois bahkan terhadap Tuhan. Ayat 7 yg mengatakan walaupun terus-menerus minta diajar, tetapi TIDAK PERNAH DAPAT MENGENAL ajaran yang benar dari Allah, menjadi peringatakan bagi kita yg hidup di akhri jaman ini, sebetulnya apa sih maunya kita dekat2 dg Tuhan, apakah benar2 ingin mengenal Tuhan atau mengejar yg lainnya shg pengenalan akan Tuhan tidak menjadi kerinduan hati kita yg sebenarnya. Masa yg sukar ini menguji dan menyatakan siapa diri kita yg sebenarnya di hadapan Tuhan.
Alkitab juga sdh menubuatkan, kalau hati pikiran ini merasa tdk perlu mengenal Tuhan maka hati pikiran mans akan rusak.
Roma 1:28-32 (BIMK)
28 Oleh sebab manusia TIDAK MERASA PERLU MENGENAL ALLAH, maka Allah membiarkan PIKIRAN MEREKA MENJADI RUSAK, sehingga mereka melakukan hal-hal yang mereka tidak boleh lakukan.
29 Hati mereka penuh dengan semua yang jahat, yang tidak benar; penuh dengan keserakahan, kebusukan dan perasaan dengki; penuh dengan keinginan untuk membunuh, berkelahi, menipu dan mendendam. Mereka suka membicarakan orang lain,
30 suka memburuk-burukkan nama orang lain; mereka sombong dan kurang ajar, yang benci kepada Allah dan suka membual. Mereka pandai mencari cara-cara baru untuk melakukan kejahatan. Mereka melawan orang tua;
31 mereka tidak mau mengerti orang lain; mereka tidak setia dan tidak berperikemanusiaan.
32 Mereka tahu, bahwa menurut hukum Allah, orang yang melakukan semuanya itu patut dihukum mati. Walaupun begitu mereka melakukan juga hal-hal itu; dan malah menyetujui pula orang lain melakukannya.
Ayo kita evaluasi apa sih sebenarnya maunya kita dekat2 dgn Tuhan? Apakah kita benar2 mau mengenal PribadiNya atau krn kita ada maunya maka kita dekat2 dgn Tuhan.
Yuk ikuti apa maunya Tuhan, Tuhan mau utk kita SUNGGUH2 MENGENALNYA.
Hosea 6:3 (TB)
Marilah kita MENGENAL dan BERUSAHA SUNGGUH-SUNGGUH MENGENAL TUHAN; Ia pasti muncul seperti fajar, Ia akan datang kepada kita seperti hujan, seperti hujan pada akhir musim yang mengairi bumi."
Tidak ada komentar:
Posting Komentar