Rabu, 15 Februari 2023

KESUKAAN

KESUKAAN

Membangun dan memilih kesukaan yg terbaik sejak dini itu penting karena kesukaan inilah yg akan menjadi penghiburan dan kekuatan kita di masa yang akan datang. Alkitab mengajarkan utk kita membangun kesukaan yg terbaik, yang manfaatnya sangat besar bagi diri kita baik di masa skrg maupun dimasa yang akan datang yaitu kesukaan menikmati Alkitab Firman Tuhan.

Mazmur 1:2 (TB) 
2 tetapi yang KESUKAANNYA ialah Taurat TUHAN, dan yang merenungkan Taurat itu siang dan malam. 

Mengapa kesukaan menikmati Alkitab Firman Tuhan adalah yg terbaik?

1. Alkitab membuat kita mengenal Tuhan dan kehendakNya.

Yohanes 8:31-32 (BIMK)
31 Kemudian Yesus berkata kepada orang-orang Yahudi yang sudah percaya kepada-Nya, "Kalau kalian hidup menurut ajaran-Ku kalian sungguh-sungguh pengikut-Ku, 
32 maka kalian akan mengenal Allah yang benar, dan oleh karena itu kalian akan dibebaskan." 

2 Timothy 3:16 (MSG) 
16 Every part of Scripture is God-breathed and useful one way or another—showing us truth, exposing our rebellion, correcting our mistakes, training us to live God's way.

2. Alkitab menuntun kita kpd jalan keselamatan

2 Timotius 3:15 (BIMK)
15 Engkau harus ingat bahwa sejak kecil engkau sudah mengenal Alkitab. Alkitab itu dapat memberikan kepadamu pengertian untuk mendapat keselamatan melalui iman kepada Kristus Yesus. 

3. Alkitab membuat kita kuat dan tabah

Roma 15:4 (BIMK)
4 Semua yang tersurat di dalam Alkitab adalah untuk mengajar kita. Sebab pelajaran yang kita terima dari Alkitab menjadikan kita TABAH dan KUAT sehingga kita dapat berharap kepada Allah.

4. Alkitab membentuk karakter kita dgn cara menyingkapkan siapa diri kita yg sebenarnya dan membentuk kita menjadi semakin serupa dg Kristus.

Ibrani 4:12 (FAYH) 
12 Sebab apa pun yang dikatakan Allah kepada kita selalu penuh dengan kuasa yang hidup: Firman Allah lebih tajam daripada pedang bermata dua yang paling tajam, yang dapat dengan cepat menembusi pikiran dan keinginan kita yang paling dalam, sehingga memperlihatkan diri kita yang sebenarnya.

2 Timotius 3:16 (BIMK)
16 Semua yang tertulis dalam Alkitab, diilhami oleh Allah dan berguna untuk mengajarkan yang benar, untuk menegur dan membetulkan yang salah, dan untuk mengajar manusia supaya hidup menurut kemauan Allah. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEPENGIN TAHU

KEPENGIN TAHU Apa yang menjadi kepengin tahuan kita dalam hidup ini, menunjukan jati diri kita yang sebenarnya. Jati diri anak Tuhan terliha...