Jumat, 11 Agustus 2017

SHBYB - 10Ags17 Tidak Kelihatan Namun Nyata

SETIAP HARI BERSAMA YESUS BAPAKU
The Year of Encountering Christ in His Word

Kamis, 10Agus17
Balikpapan

TIDAK KELIHATAN NAMUN NYATA
Yesaya 64:4 (TB) 
Tidak ada telinga yang mendengar, dan tidak ada mata yang melihat seorang allah yang bertindak bagi orang yang menanti-nantikan dia; hanya Engkau yang berbuat demikian.

Nabi Yesaya mengingatkan bangsa Israel bhw hanya ALLAH mereka-lah yg hidup, yang selalu mengasihi dan peduli dgn kehidupan umatNya. Allah tdk pernah berdiam diri, krn kasihNya DIA selalu ingin memberi yg terbaik bagi umatNya.

Yeremia 31:3-4 (TB)
3 Dari jauh TUHAN menampakkan diri kepadanya: AKU MENGASIHI engkau dengan KASIH YANG KEKAL, sebab itu Aku melanjutkan kasih setia-Ku kepadamu.
4 AKU AKAN MEMBANGUN engkau kembali, sehingga engkau dibangun, hai anak dara Israel! Engkau akan menghiasi dirimu kembali dengan rebana dan akan tampil dalam tari-tarian orang yang bersukaria.

Nabi Yesaya terus berusaha meyakinkan bangsa Israel utk tetap percaya kpd Tuhan krn Tuhanlah yg membela mereka sepanjang sejarah kehidupan mereka. Tuhan memang tdk tampak namun kuasaNya dapat dialami dan dirasakan oleh bangsa Israel. Tuhan sendiri yang bertindak membela umatNya, di dunia ini tdk ada allah yg seperti ini.

Dalam hidup ini selalu terjadi pertempuran di alam pikiran kita, antara mau percaya dengan penyertaan dan pertolongan Tuhan yg tdk nampak atau percaya pada realitas hidup yg nampak.

Tidak mudah utk mempercayai Allah yg tdk nampak, namun kepercayaan ini haruslah kita bangun makin hari makin kuat spy kehidupan rohani kita juga semakin kuat. Semakin kuat kepercayaan kita kpd Tuhan, semakin mengecil rasa kuatir dan takut dlm hidup ini.

Bagaimana caranya membangun kepercayaan kita kpd Allah yg tdk nampak ?

1. Pengalaman Hidup.
Pengalaman hidup tdklah menipu krn kita alami dan rasakan sendiri. Kita bisa belajar dari pengalaman hidup dimasa lalu, dimana penyertaan & pertolongan Tuhan kita alami sendiri. Kita juga bisa belajar dari kehidupan yg sdg kita jalani maupun yang akan datang dgn memutuskan sikap hati kita utk mempercayai bhw Allah selalu menyertai dan pertolonganNya tdk pernah terlambat.

2. Membaca FirmanNya
Iman percaya kita timbulnya dari Firman Tuhan. Allah berikan FirmanNya agar kita dpt semakin mengenal PribadiNya. Semakin kita mengenal PribadiNya semakin kita akan mempercayaiNya.

Tidak kelihatan tidak berarti tidak ada. Allah yg tdk nampak namun ada ini sangat mengasihi dan peduli dgn hidup kita krn kita ini anak2Nya. Percayalah dg segenap hati kpd Allah yg tdk kelihatan namun nyata ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEPENGIN TAHU

KEPENGIN TAHU Apa yang menjadi kepengin tahuan kita dalam hidup ini, menunjukan jati diri kita yang sebenarnya. Jati diri anak Tuhan terliha...