SETIAP HARI BERSAMA YESUS BAPAKU
Tahun Perubahan Supranatural & Perkenanan
Kamis, 18Jan18
Bpp
TOLOK UKUR
Keluaran 6:7-9 (TB)
7 (6-6) Aku akan mengangkat kamu menjadi umat-Ku dan Aku akan menjadi Allahmu, supaya kamu mengetahui, bahwa Akulah, TUHAN, Allahmu, yang membebaskan kamu dari kerja paksa orang Mesir.
8 (6-7) Dan Aku akan membawa kamu ke negeri yang dengan sumpah telah Kujanjikan memberikannya kepada Abraham, Ishak dan Yakub, dan Aku akan memberikannya kepadamu untuk menjadi milikmu; Akulah TUHAN."
9 (6-8) Lalu Musa mengatakan demikian kepada orang Israel, tetapi mereka tidak mendengarkan Musa karena mereka putus asa dan karena perbudakan yang berat itu.
Bangsa Israel menolak mendengarkan Musa krn perbudakan yg berat. Mereka menganggap Musa sebagai penyebabnya.
Keluaran 5:19-21 (TB)
19 Maka mengertilah para mandur Israel, bahwa mereka ada dalam keadaan susah, karena dikatakan kepada mereka: "Kamu tidak boleh mengurangi jumlah batu bata pada tiap-tiap hari."
20 Waktu mereka meninggalkan Firaun berjumpalah mereka dengan Musa dan Harun, yang sedang menantikan mereka,
21 lalu mereka berkata kepada keduanya: "Kiranya TUHAN memperhatikan perbuatanmu dan menghukumkan kamu, karena kamu telah membusukkan nama kami kepada Firaun dan hamba-hambanya dan dengan demikian kamu telah memberikan pisau kepada mereka untuk membunuh kami."
Firman Tuhan yg Musa bawa menghadap Firaun telah membuat Firaun semakin menekan kehidupan bangsa Israel. Inilah yg menyebabkan bangsa Israel menolak kebenaran Firman Tuhan dalam hidup mereka. Bangsa Israel menolak Firman Tuhan demi kenyamanan hidupnya.
Melakukan Firman Tuhan di dunia ini selalu ada konsekuensinya krn memang kita masih hidup di dunia yg menolak Allah yg telah berfirman. Sepertinya kebenaran Firman Tuhan tidak mendpt tempat di dunia ini. Mans yg tdk tahan dengan konsekuensi ini cenderung memilih utk menyenangkan hatinya walaupun itu tdk sesuai dg Firman Tuhan.
Tolok ukur hidup ini adalah Kebenaran Firman Tuhan artinya hidup ini haruslah berpedoman pada kebenaran Firman Tuhan bukan sebaliknya Firman Tuhan yg harus menyesuaikam dengan kondisi kehidupan kita.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar