Sabtu, 02 Januari 2021

02 Januari 2021 Tujuan Ikut Tuhan

02 Januari 2021
Hobi Baca Alkitab
TUJUAN IKUT TUHAN

Alkitab ditulis salah satunya utk mengingatkan dan mempersiapkan kita menghadapi masa2 yg tdk mudah spy kita tdk menjadi kecewa dan menolak Tuhan.

Yohanes 16:1-3 (TB)
1 "Semuanya ini Kukatakan kepadamu, supaya kamu jangan kecewa dan menolak Aku.
2 Kamu akan dikucilkan, bahkan akan datang saatnya bahwa setiap orang yang membunuh kamu akan menyangka bahwa ia berbuat bakti bagi Allah.
3 Mereka akan berbuat demikian, karena mereka tidak mengenal baik Bapa maupun Aku.

Kisah Para Rasul 14:22 (TB)
Di tempat itu mereka menguatkan hati murid-murid itu dan menasihati mereka supaya mereka bertekun di dalam iman, dan mengatakan, bahwa untuk masuk ke dalam Kerajaan Allah kita harus mengalami banyak sengsara.

Dalam perjalan kita mengikut Tuhan, penting sekali utk menguji motivasi hati kita. Pertanyaan berikut ini perlu dan penting sekali utk kita jawab dg sejujurnya.

Apa harapan kita dalam mengikut Tuhan Yesus?

Jawaban jujur atas pertanyaan ini sangatlah penting krn akan menentukan kualitas iman kita dalam mengikut Tuhan.

Sekarang kita belajar dari Alkitab, apa yg Tuhan harapkan dalam hidup kita ketika kita menjadi muridNya. Apakah harapan Tuhan sama dengan harapan kita, kalau berbeda marilah kita renungkan, apakah kita akan terus mempertahankan perbedaan harapan ini atau siapakah yg seharusnya menyesuaikan, apakah kita yg harus menyesuaikan dg harapan Tuhan atau sebaliknya. 

Paulus meninggalkan kehidupan lamanya yg menurut ukuran mans sangatlah menjanjikan, demi mengenal Tuhan Yesus. Perjumpaan dg Tuhan Yesus telah mengubah tujuan hidup Paulus. Mengenal Tuhan Yesus jauh lebih berharga dari apapun juga yg dunia tawarkan.

Filipi 3:10 (TB)
Yang kukehendaki ialah mengenal Dia dan kuasa kebangkitan-Nya dan persekutuan dalam penderitaan-Nya, di mana aku menjadi serupa dengan Dia dalam kematian-Nya,

Roma 8:28-29 (TB)
28 Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah.
29 Sebab semua orang yang dipilih-Nya dari semula, mereka juga ditentukan-Nya dari semula untuk menjadi serupa dengan gambaran Anak-Nya, supaya Ia, Anak-Nya itu, menjadi yang sulung di antara banyak saudara. 

Ayat ini menjelaskan kpd kita bhw Allah turut bekerja dalam segala sesuatu apakah itu menurut kita hal yg baik ataupun tdk, semuanya ini bertujuan utk kebaikan kita yaitu spy kita makin mengenal Tuhan dg demikian karakter kita hari demi hari makin berubah menjadi serupa dg karakter Tuhan.

Jadi jelas sekali bhw harapan Tuhan utk kita mengikut DIA adalah spy kita dapat mengenal DIA dan menjadi serupa dg DIA dalam hal karakter kita.

Kalau ternyata apa yg kita harapkan berbeda dg apa yg Tuhan harapkan, mari dg kerendahan hati kita yg berubah.

Filipi 3:15-16 (TB)
15 Karena itu marilah kita, yang sempurna, berpikir demikian. Dan jikalau lain pikiranmu tentang salah satu hal, hal itu akan dinyatakan Allah juga kepadamu.
16 Tetapi baiklah tingkat pengertian yang telah kita capai kita lanjutkan menurut jalan yang telah kita tempuh.

Sekalipun kita mengalami banyak tantangan tetaplah setia mengikut Tuhan. Semuanya ini ada utk memproses kita makin serupa dg Kristus. Pada akhirnya nanti, kalau kita menang, kita akan bersama2 dg Tuhan Yesus selama2nya.

Wahyu 7:14-17 (TB)
14 Maka kataku kepadanya: "Tuanku, tuan mengetahuinya." Lalu ia berkata kepadaku: "Mereka ini adalah orang-orang yang keluar dari kesusahan yang besar; dan mereka telah mencuci jubah mereka dan membuatnya putih di dalam darah Anak Domba.  
15 Karena itu mereka berdiri di hadapan takhta Allah dan melayani Dia siang malam di Bait Suci-Nya. Dan Ia yang duduk di atas takhta itu akan membentangkan kemah-Nya di atas mereka.
16 Mereka tidak akan menderita lapar dan dahaga lagi, dan matahari atau panas terik tidak akan menimpa mereka lagi. 
17 Sebab Anak Domba yang di tengah-tengah takhta itu, akan menggembalakan mereka dan akan menuntun mereka ke mata air kehidupan. Dan Allah akan menghapus segala air mata dari mata mereka." 

Jadi jelaslah sudah, tujuan kita ikut Tuhan adalah mengenal Tuhan spy kita berubah makin serupa denganNya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEPENGIN TAHU

KEPENGIN TAHU Apa yang menjadi kepengin tahuan kita dalam hidup ini, menunjukan jati diri kita yang sebenarnya. Jati diri anak Tuhan terliha...