08 April 2021
Hobi Baca Alkitab
MENIKMATI FIRMAN
Tuhan Yesus mengajarkan utk kita tinggal tetap menikmati firmanNya.
Yohanes 8:31-32 (TB)
31 Maka kata-Nya kepada orang-orang Yahudi yang percaya kepada-Nya: "Jikalau kamu tetap dalam* firman-Ku, kamu benar-benar adalah murid-Ku
32 dan kamu akan mengetahui kebenaran, dan kebenaran itu akan memerdekakan kamu."
Jn 8:31 — Jn 8:32 (KJV Strong's)
31 Then said Jesus to those Jews which believed on him, If ye continue* in my word, then are ye my disciples indeed;
32 And ye shall know the truth, and the truth shall make you free.
*) tetap dalam = continue = Gr. meno = not to depart, to continue to be present, to remain as one.
Perhatikan bhs aslinya "tetap dalam" atau dalam bhs Inggrisnya "continue", artinya Firman Tuhan menjadi bagian yg tak terpisahkan, terus menerus hadir dalam hidup kita, menjadi satu dg kehidupan kita setiap saat setiap waktu..
Rasul Petrus juga mengajarkan agar sikap kita terhadap Firman Tuhan sama spt sikap bayi yg baru lahir terhadap air susu yg murni.
1 Peter 2:2 (TPT)
In the same way that nursing infants cry for milk, you must intensely crave the pure spiritual milk of God’s Word . For this “milk” will cause you to grow into maturity, fully nourished and strong for life —
Sikap bayi yg baru lahir terhdp susu murni:
- Kebutuhan Utama.
Susu murni menjadi kebutuhan utama bayi yg baru lahir, bukan sekedar keinginan. Susu murni adalah nutrisi dan antibodi buat bayi shg dpt tumbuh sehat dan tdk mudah terpapar sakit penyakit.
- Sangat mengingini susu murni.
Intensitasnya tinggi dalam sehari 8-12x atau setiap 2-2,5jam sekali minum susu murni.
- Menikmati susu murni.
Bayi akan diam dari menangisnya ketika diberi susu murni. Susu murni adalah kenikmatan yg selalu dinanti2kan oleh bayi yg baru lahir.
Dengan demikian bayi akan dapat tumbuh sehat, penuh gizi dan kuat. Sebaliknya bayi yg tdk diberi susu murni tumbuhnya tdk akan sehat dan mudah terpapar sakit penyakit.
Firman Tuhan itu susu yg murni yg memberi nutrisi utk pertumbuhan iman kita dan juga antibodi utk menjagai hidup kita dari dosa.
Amsal 30:5 (TB)
Semua firman Allah adalah murni. Ia adalah perisai bagi orang-orang yang berlindung pada-Nya.
Mazmur 119:11 (FAYH)
Aku telah banyak merenungkan firman-Mu dan menyimpannya di dalam hatiku sehingga aku terhindar dari berbuat dosa.
So, kalau kita mau punya iman yg tumbuh sehat, penuh dg kebenaran yg memerdekakan dan kuat menjalani hidup ini, tidak ada cara lain selain memperlakukan Firman Tuhan sama spt bayi yg baru lahir memperlakukan air susu yg murni.
1. Jadikan Firman Tuhan kebutuhan utama kita.
Kalau FT menjadi kebutuhan utama maka kita pasti akan mengadakan waktu utk membacanya, bukan sisa2 waktu yg bahkan mungkin tdk ada waktu sisa utk FT.
2. Bangun keinginan yg kuat akan Firman Tuhan setiap harinya. Jadikan Firman Tuhan bagian yg tak terpisahkan dalam hidup kita. Kalau kita punya keinginan yg kuat akan Firman Tuhan, kita akan punya intensitas yg tinggi setiap harinya utk membaca Alkitab.
3. Nikmati Firman Tuhan jadikan kesukaan.
Kalau FT menjadi kesukaan yg kita nikmati maka membaca Alkitab menjadi hal yg selalu dinantikan dg antusias. Membangun sebuah kesukaan dimulai dari disiplin baca Alkitab dan kemudian akan naik menjadi kebiasaan baca Alkitab dan selanjutnya menjadi kesukaan baca Alkitab.
Bayangkan kondisi bayi yg tanpa air susu murni, demikianlah kondisi iman kita tanpa Firman Tuhan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar