02 Oktober 2021
MENIKMATI ALKITAB
NGOFI (Ngobrolin Firman)
Mazmur 78:5-8 (TB)
5 Telah ditetapkan-Nya peringatan di Yakub dan hukum Taurat diberi-Nya di Israel; nenek moyang kita diperintahkan-Nya untuk memperkenalkannya kepada anak-anak mereka,
6 supaya DIKENAL oleh angkatan yang kemudian, supaya anak-anak, yang akan lahir kelak, bangun dan menceritakannya kepada anak-anak mereka,
7 supaya mereka menaruh KEPERCAYAAN kepada Allah dan tidak melupakan perbuatan-perbuatan Allah, tetapi MEMEGANG perintah-perintah-Nya;
8 dan JANGAN SEPERTI nenek moyang mereka, angkatan pendurhaka dan pemberontak, angkatan yang tidak tetap hatinya dan tidak setia jiwanya kepada Allah.
Dari ayat di atas, Tuhan mengajarkan agar kita menikmati Alkitab FT spy kita:
- Makin Mengenal Tuhan
Lukas 24:27 (BIMK)
27 Kemudian Yesus menerangkan kepada mereka apa yang tertulis di dalam seluruh Alkitab mengenai diri-Nya, mulai dari buku-buku Musa dan buku para nabi.
Kisah Para Rasul 28:23 (TB)
Lalu mereka menentukan suatu hari untuk Paulus. Pada hari yang ditentukan itu datanglah mereka dalam jumlah besar ke tempat tumpangannya. Ia menerangkan dan memberi kesaksian kepada mereka tentang Kerajaan Allah; dan berdasarkan hukum Musa dan kitab para nabi ia berusaha meyakinkan mereka tentang Yesus. Hal itu berlangsung dari pagi sampai sore.
Mazmur 78:5-6 (BIMK)
5 Kepada bangsa Israel Ia memberi hukum-Nya, dan kepada keturunan Yakub perintah-Nya. Ia menyuruh nenek moyang kita mengajarkannya kepada anak-anak mereka,
6 supaya angkatan berikut mengenal-Nya, lalu meneruskannya kepada anak-anak mereka.
- Makin Percaya kpd Tuhan
Mazmur 9:11 (AYT)
11 Kemudian, mereka yang mengenal nama-Mu, akan menaruh percayanya kepada-Mu. Sebab, Engkau, ya TUHAN, tidak pernah meninggalkan mereka yang mencari Engkau.
Yesaya 43:10 (BIMK)
Hai umat-Ku, kamulah saksi-saksi-Ku, kamu Kupilih menjadi hamba-hamba-Ku, supaya mengenal Aku dan percaya kepada-Ku, dan mengerti bahwa Akulah Allah. Aku Allah Yang Mahaesa, tak ada lainnya sebelum dan sesudah Aku.
- Makin tabah dan kuat
Roma 15:4 (BIMK)
4 Semua yang tersurat di dalam Alkitab adalah untuk mengajar kita. Sebab pelajaran yang kita terima dari Alkitab menjadikan kita tabah dan kuat sehingga kita dapat berharap kepada Allah.
- Makin Berubah Serupa dengan Tuhan.
Firman Tuhan punya daya kuasa utk mengubah hidup kita yg mempercayaiNya.
1 Tesalonika 2:13 (FAYH)
Dan kami akan selalu bersyukur kepada Allah atas hal-hal ini: bahwa ketika kami menyampaikan berita Injil kepada Saudara, Saudara tidak menganggap kata-kata kami itu berasal dari kami sendiri, melainkan menerimanya sebagai Firman Allah. Sesungguhnyalah demikian; dan pada waktu Saudara mempercayainya, FIRMAN ALLAH itu MENGUBAH KEHIDUPAN Saudara.
1 Thessalonians 2:13 (TB)
13 Dan karena itulah kami tidak putus-putusnya mengucap syukur juga kepada Allah, sebab kamu telah menerima firman Allah yang kami beritakan itu, bukan sebagai perkataan manusia, tetapi – dan memang sungguh-sungguh demikian – sebagai FIRMAN ALLAH, YANG BEKERJA JUGA DI DALAM KAMU yang percaya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar