Selasa, 31 Oktober 2017

SHBYB - 31Okt17 Kuat Tak Tergoyahkan

SETIAP HARI BERSAMA YESUS BAPAKU
The Year of Encountering Christ in His Word

Selasa, 31Okt17
Bpp

KUAT TAK TERGOYAHKAN
Lukas 21:34 (TB) 
"Jagalah dirimu, supaya hatimu jangan sarat oleh pesta pora dan kemabukan serta kepentingan-kepentingan duniawi dan supaya hari Tuhan jangan dengan tiba-tiba jatuh ke atas dirimu seperti suatu jerat.

Hati itu seperti benteng pertahanan sebuah kota, kalau benteng pertahanan ini berhasil dirobohkan oleh musuh maka takluklah kota ditangan musuh. Oleh krn itu Tuhan Yesus mengingatkan kembali kpd murid2Nya agar menjaga hati ini dgn penuh kewaspadaan.

Tugas kita adalah menjaga hati ini agar terus percaya kpd Tuhan. Dasar kepercayaan yg teguh adalah kepercayaan yg dibangun diatas dasar kebenaran Firman Tuhan.

Lukas 6:47-48 (TB)
47 Setiap orang yang datang kepada-Ku dan mendengarkan perkataan-Ku serta melakukannya — Aku akan menyatakan kepadamu dengan siapa ia dapat disamakan —,
48 ia sama dengan seorang yang mendirikan rumah: Orang itu menggali dalam-dalam dan meletakkan dasarnya di atas batu. Ketika datang air bah dan banjir melanda rumah itu, rumah itu tidak dapat digoyahkan, karena rumah itu kokoh dibangun.

Rumah yg kokoh adalah rumah yg dibangun di atas dasar batu bukan pasir. Membangun di atas batu membutuhkan usaha yg lebih banyak dan makan waktu daripada membangun di atas pasir. Dikatakan di ayat di atas : "menggali dalam-dalam dan meletakkan dasarnya di atas batu". Meluangkan waktu utk membaca & mempelajari Firman Tuhan bukanlah hal yg sia2. Kita sedang menggali dalam2 utk meletakan pondasi iman kita pada dasar yg kokoh yaitu Firman Tuhan.

Cinta akan Firman Tuhan adalah modal awal membentuk iman ini menjadi kuat tak tergoyahkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEPENGIN TAHU

KEPENGIN TAHU Apa yang menjadi kepengin tahuan kita dalam hidup ini, menunjukan jati diri kita yang sebenarnya. Jati diri anak Tuhan terliha...