SETIAP HARI BERSAMA YESUS BAPAKU
Tahun Perubahan Supranatural & Perkenanan
Kamis, 16Ags18
Bpp
FASILITAS DARI TUHAN
Yeremia 18:10 (TB)
Tetapi apabila mereka melakukan apa yang jahat di depan mata-Ku dan tidak mendengarkan suara-Ku, maka menyesallah Aku, bahwa Aku hendak mendatangkan KEBERUNTUNGAN yang KU-JANJIKAN itu kepada mereka.
Keberuntungan yg datangnya dari Tuhan adalah fasilitas pemeliharaan dari Tuhan dlm hidup org2 yg percaya dan bersandar padaNya, terutama dalam masa2 yg sulit. Fasilitas ini ada atas hidup org2 yg mau dgn setia hidup melakukan Firman Tuhan dalam hidup ini. Orang2 yg tdk kompromi dg dosa. Dosa hanya akan menghambat keberuntungan yg dari Tuhan terjadi atas hidup kita.
Yeremia 5:25
Kesalahanmu menghalangi semuanya ini, dan dosamu menghambat yang baik dari padamu.
Yesaya 59:1-2 (TB)
1 Sesungguhnya, tangan TUHAN tidak kurang panjang untuk menyelamatkan, dan pendengaran-Nya tidak kurang tajam untuk mendengar;
2 tetapi yang merupakan pemisah antara kamu dan Allahmu ialah segala kejahatanmu, dan yang membuat Dia menyembunyikan diri terhadap kamu, sehingga Ia tidak mendengar, ialah segala dosamu.
Tuhan serius dgn dosa krn dosa menjadi penghalang hal2 yg baik yg telah Tuhan sediakan bagi hidup kita, krn itu Tuhan memerintahkan kita utk bersikap tegas terhdp dosa. Perintah Tuhan jelas yaitu agar kita membuang segala sesuatu yg kotor dan jahat dan menggantikannya dgn Firman Tuhan krn hanya Firman Tuhan yg dpt menjagai hati ini dari kecenderungan akan dosa.
Yakobus 1:21-25 (TB)
21 Sebab itu buanglah segala sesuatu yang kotor dan kejahatan yang begitu banyak itu dan terimalah dengan lemah lembut firman yang tertanam di dalam hatimu, yang berkuasa menyelamatkan jiwamu.
22 Tetapi hendaklah kamu menjadi pelaku firman dan bukan hanya pendengar saja; sebab jika tidak demikian kamu menipu diri sendiri.
23 Sebab jika seorang hanya mendengar firman saja dan tidak melakukannya, ia adalah seumpama seorang yang sedang mengamat-amati mukanya yang sebenarnya di depan cermin.
24 Baru saja ia memandang dirinya, ia sudah pergi atau ia segera lupa bagaimana rupanya.
25 Tetapi barangsiapa meneliti hukum yang sempurna, yaitu hukum yang memerdekakan orang, dan ia bertekun di dalamnya, jadi bukan hanya mendengar untuk melupakannya, tetapi sungguh-sungguh melakukannya, ia akan berbahagia oleh perbuatannya.
Mazmur 119:11 (TB)
Dalam hatiku aku menyimpan janji-Mu, supaya aku jangan berdosa terhadap Engkau.
Hati yg dijagai dgn Firman Tuhan akan memerintahkan panca indera kita utk mem-filter dan menolak hal2 yg berpotensi mendatangkan dosa atas hidup kita. Mata akan menjadi lebih selektif dalam melihat, mulut dalam berbicara, telinga dalam mendengar, tangan dalam menyentuh dan meraba. Hidup dalam Firman Tuhan akan menjadikan kita pribadi2 yg benar2 merdeka dari jerat & ikatan dosa.
Janji Tuhan bagi setiap kita yg mau hidup berjalan sesuai dg kebenaran Firman Tuhan dan tidak menyimpang ke kanan atau kekiri maka kita akan mengalami keberuntungan atau pemeliharaan & keselamatan yg dari Tuhan.
Yosua 1:7-8 (TB)
7 Hanya, kuatkan dan teguhkanlah hatimu dengan sungguh-sungguh, bertindaklah hati-hati sesuai dengan seluruh hukum yang telah diperintahkan kepadamu oleh hamba-Ku Musa; janganlah menyimpang ke kanan atau ke kiri, supaya engkau BERUNTUNG, ke mana pun engkau pergi.
8 Janganlah engkau lupa memperkatakan kitab Taurat ini, tetapi renungkanlah itu siang dan malam, supaya engkau bertindak hati-hati sesuai dengan segala yang tertulis di dalamnya, sebab dengan demikian perjalananmu akan berhasil dan engkau akan BERUNTUNG.
Ulangan 29:9 (TB)
Sebab itu lakukanlah perkataan perjanjian ini dengan setia, supaya kamu BERUNTUNG dalam segala yang kamu lakukan.
2 Timotius 3:15 (TB)
Ingatlah juga bahwa dari kecil engkau sudah mengenal KITAB SUCI yang dapat memberi hikmat kepadamu dan MENUNTUN engkau kepada KESELAMATAN oleh iman kepada Kristus Yesus.
Keberuntungan atau pemeliharaan yg dari Tuhan akan mengelilingi org yg hidupnya dipimpin oleh Firman Tuhan, berjalan menuju keselamatan kekal bersama Tuhan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar