27 Januari 2022
BERUSAHA SUNGGUH2 MENGENAL TUHAN
MENIKMATI ALKITAB
Tuhan mengajarkan utk kita menikmati Alkitab FirmanNya, menjadikannya kesukaan dalam hidup kita. Apa yg Tuhan ajarkan ini pastilah yg terbaik bagi hidup kita.
Jeremiah 15:16 (TB)
16 Apabila aku bertemu dengan perkataan-perkataan-Mu, maka aku MENIKMATINYA;
firman-Mu itu menjadi KEGIRANGAN bagiku,
dan menjadi kesukaan hatiku,
sebab nama-Mu telah diserukan atasku,
ya TUHAN, Allah semesta alam.
Mazmur 119:97 (TB)
Betapa kucintai Taurat-Mu! Aku merenungkannya sepanjang hari.
Hati mans pada dasarnya jahat adanya, Alkitab yg mengatakannya ( ... sekalipun yang ditimbulkan hatinya adalah jahat dari sejak kecilnya .. Kejadian 8:21). Hati ini kalau dibiarkan tanpa kita jagai maka akan semakin jahat walau kelihatannya baik, itulah sebabnya jangan heran kalau ada orang yg keliharannya baik tiba2 bisa melakukan perbuatan jahat yg tdk kita duga dia akan lakukan. Kita sering dengar:"Gak nyangka ya dia bisa lakukan perbuatan jahat spt itu, padahal orangnya kelihatan baik sekali". Kesalehan atau kebaikan kita itu spt kain kotor, itulah yg Firman Tuhan katakan (Demikianlah kami sekalian seperti seorang najis dan segala kesalehan kami seperti kain kotor; kami sekalian menjadi layu seperti daun dan kami lenyap oleh kejahatan kami seperti daun dilenyapkan oleh angin - Yesaya 64:6).
Tuhan melalui Rasul Petrus mengajarkan utk kita menggelontor hal2 yg tdk baik di hati ini dg Firman Tuhan. Menggelontor itu memenuhi suatu tempat dg hal2 yg baru shg yg lama terdesak keluar dan akhirnya digantikan dg yg baru. Perhatikan ayat di bawah ini, Tuhan mengajarkan utk kita setiap hari menggelontor hal2 yg tdk baik di hati ini dg FirmanNya. Belajar utk menikmati Alkitab Firman Tuhan setiap hari shg hati pikiran kita jadi sehat sama spt bayi yg sehat yg selalu menikmati ASI setiap hari.
1 Peter 2:1, 2 (TPT)
1 So ABANDON every form of evil, deceit, hypocrisy, feelings of jealousy and slander.
2 In the same way that nursing infants cry for milk, you MUST INTENSELY CRAVE THE PURE SPIRITUAL MILK OF GOD'S WORD . For this “milk” will cause you to grow into maturity, fully nourished and strong for life—
Melalui ayat2 di atas, Tuhan mengajarkan utk kita menaikkan standar sikap hati kita terhdp FirmanNya. Mungkin saat ini kita hanya menganggap Alkitab itu sbg kitab Suci yg wajib dimiliki dan dibaca saat ibadah, sekarang ayo kita naikkan standarnya, membaca Alkitab menjadi kesukaan yg kita nikmati setiap saat sama spt bayi yg menikmati ASI, setiap 2 jam sekali menangis minta ASI. Kalau menjadi kenikmatan atau kesukaan maka kita akan melakukannya dg senang hati bahkan sangat mengharapkan. Contoh lain dari menikmati adalah kita menikmati smartphone, di beberapa HP skrg ada fitur "Digital Wellbeing" atau "Kesehatan Digital", dari fitur ini kita bisa melihat dalam sehari berapa jam kita melihat HP dan apa saja yg kita lihat di HP. Kalau ditotal, rata2 sehari kita melihat HP selama 7 jam. WOW lama banget ya ternyata kita melihat HP dalam sehari. Inilah yg dinamakan menikmati atau menjadi kesukaan. Kita lakukan ini tanpa perasaan terpaksa, kita enjoy menikmati HP kita. Inilah yg Tuhan inginkan, utk kita menikmati Alkitab FirmanNya setiap hari, menjadikannya KESUKAAN.
Mazmur 1:2 (TB)
KESUKAANNYA ialah Taurat TUHAN, dan yang merenungkan Taurat itu siang dan malam.
Mazmur 119:174 (TB)
Aku rindu kepada keselamatan dari pada-Mu, ya TUHAN, dan Taurat-Mu menjadi KESUKAANKU.
Ayub 23:12 (FAYH)
12 Aku tidak menolak perintah-perintah-Nya, aku menghargai firman-Nya lebih daripada makananku sehari-hari.
Coba kita dowload Alkitab di HP dan belajar menikmati Alkitab yg ada di HP. Awalnya baca dan nikmati saja, gak usah pusing dg "tuntutan" harus mengerti dan menghidupi Firman. Kalau kita pusing dg "tuntutan" ini maka percayalah kita tdk akan dpt menikmati Alkitab spt yg Tuhan inginkan. Baca & nikmati saja Alkitab jadikan bagian gaya hidup kita sehari2nya. Tuhan nanti akan bicara dan menuntun kita utk mengerti dan menghidupi apa yg di FirmankanNya. Jadi baca Alkitab itu jangan dengan "beban", tapi dg kenikmatan sama spt bayi menikmati ASI dan kita menikmati HP setiap harinya.
Awalnya saya tdk mengerti mengapa Mama sewaktu masih hidup selalu ingatkan saya utk baca Alkitab. Saya sdh Kristen sejak kelas 1 SD, tapi Kristen tanpa Firman. Mama kenal betul karakter saya, dulu saya orangnya keras, kaku dan seringkali "sak enake dhewe", dan Mama tahu obatnya yaitu Alkitab Firman Tuhan. Sampai akhirnya apa yg Mama tabur mulai tumbuh, diakhir th2004 mulai muncul rasa haus akan Alkitab Firman Tuhan. Saya mulai belajar menikmati Alkitab Firman Tuhan setiap hari. Awalnya sulit tapi lama kelamaan menjadi gaya hidup saya setiap harinya. Yohanes 15:3 mengatakan bhw Firman Tuhan itu membersihkan (Kamu memang sudah bersih karena firman yang telah Kukatakan kepadamu). Alkitab Firman Tuhan mulai bekerja hingga sekarang membersihkan karakter2 saya yg tdk baik. Menggelontor sifat2 yg tdk baik dan menuntun saya utk bertumbuh lebih baik ke arah karakter Kristus.
Saya bersyukur Mama dg penuh kesabaran selalu mengingatkan dan mengajak saya utk terus belajar menikmati Alkitab Firman Tuhan, saya tdk tahu apa jadinya kalau tanpa Firman menghadapi sakit kanker darah Multiple Myeloma ini. Mungkin saya akan menjadi pribadi yg emosional dikit2 marah2 krn efek kanker dan obat kemo yg saya minum setiap hari membuat badan ini sakit semua dan ke saraf yg menyebabkan pikiran ini jadi sering spt kalut. Mungkin saya akan jadi orang yg paling menyebalkan khususnya buat istri saya. Ternyata orang yg sakit keras rata2 emosinya labil krn rasa tdk nyaman yg terus menerus dan efek obat. Tuhan sudah sediakan obat manjur utk mengatasi semuanya ini yaitu Alkitab Firman Tuhan. Puji Tuhan ada Alkitab Firman Tuhan yg menenangkan jiwaku. Menggelontor terus hal2 yg tdk baik dalam diriku.
So, ayo tunggu apalagi, kita semua tdklah sempurna, tidak ada yg benar seorangpun tidak, itu yg Alkitab katakan (Roma 3:10 seperti ada tertulis: "Tidak ada yang benar, seorang pun tidak). Karakter kita masih banyak kacaunya daripada benarnya. Kita semua butuh Alkitab Firman Tuhan. Bangun gaya hidup suka menikmati Alkitab Firman Tuhan spy kita dibersihkannya, dibentuknya dan digelontornya makin hari makin bertumbuh ke arah karakter Kristus.
Tidak ada seorangpun yg kuat imannya, yg ada hanyalah orang2 yg mau berpegang kuat2 pada Alkitab Firman Tuhan yg kuat. Kalau terlepas maka jatuhlah dia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar